Liputan6.com, Aceh - Kapolri Jenderal Polisi Tito Karnavian menyatakan kunci terpenting dalam meningkatkan Sumber Daya Manusia (SDM) adalah pendidikan. Tito menganggap, kemajuan suatu negara berawal dari kualitas dan kuantitas sumber daya manusianya.
Pernyataan itu disampaikannya di sela-sela memberikan kuliah umum orasi kebangsaan dengan tema Memantapkan Demokrasi dan Memperkuat NKRI dari Aceh untuk Indonesia di gedung AAC Dayan Dawood, Darussalam, Jumat, 17 Januari 2017.
Ia menjelaskan pendidikan merupakan bagian penting dalam pembangunan sehingga Universitas Syiah Kuala (Unsyiah) dapat terus memberikan layanan penting dalam pendidikan.
Menurut Tito Karnavian, kemajuan Unsyiah dalam dunia pendidikan menjadi modal penting dalam memajukan Aceh, termasuk juga menjadi faktor pendorong demi kemajuan bangsa Indonesia.
"Saya berharap agar Unsyiah dapat terus memberikan layanan pendidikan yang baik, sebab pendidikan merupakan bagian terpenting dalam pembangunan. Bahkan, peranan sumber daya manusia jauh lebih penting dari sumber daya alam," ucap Tito seperti dilansir dari Antara.
Rektor Unsyiah, Prof Samsul Rizal mengatakan ada tiga poin yang menjadi fokus utama dalam memajukan Unsyiah yaitu kejujuran, keikhlasan, dan kebersamaan yang diharapkan menciptakan kekompakan dan sinergitas dalam bekerja.
Ia berharap ke tiga poin tersebut juga dapat diterapkan dalam kehidupan berbangsa dan bernegara agar menjadikan Indonesia sebagai negara besar di dunia pada tahun 2025.
"Semua kita harus jujur dan ikhlas dalam membangun Indonesia dengan menerapkan hal tersebut, Indonesia akan menjadi negara besar," katanya di sela-sela kuliah umum yang turut dihadiri unsur Forkopimda tersebut.
Kapolri: Pendidikan Kunci Utama Tingkatkan SDM
Tito menjelaskan pendidikan merupakan bagian penting dalam pembangunan
diperbarui 18 Feb 2017, 03:10 WIBDiterbitkan 18 Feb 2017, 03:10 WIB
Advertisement
Live Streaming
Powered by
Video Pilihan Hari Ini
Video Terkini
powered by
POPULER
1 2 3 4 5 6 7 8 9 10
Berita Terbaru
7 Cara Alami Menjaga Kadar Gula Darah Agar Tetap Normal
Desa Wisata Kubu Gadang, Destinasi Budaya dan Kuliner Khas Sumatera Barat
Cara Memasak Pare Agar Tidak Pahit: Panduan Lengkap untuk Menikmati Sayuran Sehat
Klasemen Liga Europa: Posisi Manchester United Usai Amorim Bawa Setan Merah Petik Kemenangan
VIDEO: Momen Wanita Borong Jajanan Pedagang di Depan Rumah Hingga Traktir Warga, Banjir Pujian Warganet
Dede Yusuf Ungkap Keinginan Almarhumah Ibunya yang Belum Sempat Terwujud
Panduan Diet Terbaik untuk Menurunkan Kolesterol dan Tekanan Darah, Saran dari Ahli Gizi
Hotel Unik Berbentuk Ayam Raksasa Ada di Filipina, Masuk Guinness World Records 2024
Ikan Tuna Enak Dimasak Apa: 21 Resep Lezat untuk Dicoba
Harga Kripto Hari Ini 29 November 2024: Bitcoin Masih Lesu
Drama Lima Gol, Manchester United Menang atas Bodo/Glimt
Harga Minyak Dunia Melejit, Ini Pendorongnya