Mendagri: Bukan Cuma DKI Jakarta, Pak Anies Itu Gubernur Indonesia

Anies Baswedan sempat tersenyum mendengar hal itu.

oleh Putu Merta Surya Putra diperbarui 02 Jul 2018, 12:21 WIB
Diterbitkan 02 Jul 2018, 12:21 WIB
4 Menteri Dipanggil MPR, Ada Apa?
Menteri Dalam Negeri Tjahjo Kumolo (kiri) berdiskusi dengan Menteri Pendidikan dan Kebudayaan Anies Baswedan saat berkunjung ke MPR, Jakarta, Rabu (4/2/2015). (Liputan6.com/Andrian M Tunay)

Liputan6.com, Jakarta - Menteri Dalam Negeri Tjahjo Kumolo sempat menjuluki Anies Baswedan sebagai Gubernur Indonesia, bukan hanya DKI.

Hal ini disampaikannya saat memberikan sambutan dalam acara Pengukuhan Pengurus Asosiasi Pemerintah Provinsi Seluruh Indonesia (APPSI) di Hotel Borobudur.

Menurut Tjahjo, banyak penduduk dari penjuru Indonesia datang ke Jakarta. Mereka ke Ibu Kota untuk mencari pekerjaan.

"Yang paling berat itu Pak Anies. Pak Anies itu Gubernur DKI, tapi ya Gubernur Indonesia. Beliau enggak bisa menghalangi penduduk dari Kaltara, dari Papua, untuk masuk mencari pekerjaan di Jakarta," ucap Tjahjo di lokasi, Senin (2/7/2018).

Anies Baswedan sempat tersenyum mendengar hal itu.

"Ya saya juga kaget disebut Gubernur Indonesia oleh Pak Mendagri," kata mantan Menteri Pendidikan itu.

Dia menegaskan, tanggung jawab memimpin DKI memang besar. Akan tetapi, dirinya menilai belum tentu berat, karena itu soal perasaan saja.

"Memang tanggung jawab di DKI besar. Tapi belum tentu berat. Besar kecil ada ukurannya, berat ringan soal perasaan," pungkas Anies Baswedan.

Saksikan video di bawah ini:

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya