Liputan6.com, Jakarta - Komisi Pemilihan Umum (KPU) akan menggelar acara Deklarasi Kampanye Damai Pemilu Serentak Tahun 2019 di Monumen Nasional (Monas), Jakarta Pusat, Minggu besok, 23 September 2018. Acara akan diikuti oleh seluruh partai peserta pemilu.
"Dari pukul 06.00 hingga 12.00 WIB akan ada acara di Monas," kata Kabid Humas Polda Metro Jaya Kombes Raden Prabowo Argo Yuwono kepada merdeka.com, Sabtu (22/9/2018) malam.
Baca Juga
Menurut Argo, acara Deklarasi Kampanye Damai akan diikuti oleh seluruh partai politik, dan mereka akan melakukan long march.
Advertisement
"Nantinya berjalan kaki mulai dari Silang Monas Tenggara ke Kementerian Agama Jalan MH Thamrin, lalu putar balik kembali ke Monas," ujarnya.
Untuk mengamankan acara itu, polisi menerjunkan 3.660 personel gabungan dari seluruh stakeholder.
"Kita mengharapkan usai acara (Deklarasi Kampanye Damai) itu seluruh peserta dan seluruh kader juga relawan, komitmen mengedepankan dan membentuk suasana yang damai dalam Pilpres 2019," kata Argo.
Â
Parade Momo Asian Para Games 2018
Selain acara deklarasi, akan ada juga Parade Momo Asian Para Games 2018. Acara akan diikuti kurang lebih 25.000 perserta.
"Nanti mulai start di pintu Tenggara Monas, Jalan Merdeka Selatan, putar patung Arjuna Wiwaha kembali ke Jalan Merdeka Selatan. Finishing di pintu Tenggara Monas. Mereka jalan kaki sepanjang 3 kilometer," beber Argo. Acara ini akan dijaga 2.206 petugas gabungan.
Direktur Lalu Lintas Polda Metro Jaya Kombes Yusuf mengatakan, pihaknya siap mengamankan lalu lintas selama acara itu.
"Ada 200 personel dari lalu lintas yang kita turunkan," katanya kepada merdeka.com.
Reporter: Ronald
Sumber: Merdeka.com
Saksikan Video Pilihan di Bawah Ini:
Advertisement