Ahmad Basarah, Calon Pimpinan MPR dari PDIP

Namun, nama tersebut belum diputuskan secara resmi. Megawati yang akan menunjuk langsung nama calon pimpinan MPR.

oleh Liputan6.com diperbarui 24 Jul 2019, 12:28 WIB
Diterbitkan 24 Jul 2019, 12:28 WIB
Wakil Ketua MPR RI Ahmad Basarah
Wakil Ketua MPR RI Ahmad Basarah.

Liputan6.com, Jakarta Sekretaris Jenderal PDI Perjuangan Hasto Kristiyanto mengungkap nama calon pimpinan MPR yang bakal diusung. Yakni Wakil Sekretaris Jenderal PDIP sekaligus Wakil Ketua MPR periode saat ini, Ahmad Basarah.

"Salah satunya pak Ahmad Basarah," ujar Hasto di depan kediaman Megawati, Jalan Teuku Umar, Jakarta Pusat, Rabu (24/7).

Namun, nama tersebut belum diputuskan secara resmi. Megawati yang akan menunjuk langsung nama calon pimpinan MPR.

"Tapi demokrasi kami nanti ketua umum mengambil keputusan dalam hal tersebut karena beliau melakukan pencermatan," ujar Hasto.

Menurut Hasto, calon ketua MPR harus dimusyawarahkan bersama partai koalisi. Sebab, lima partai pendukung Presiden Joko Widodo saling mengincar posisi tersebut. Namun, dia meyakini paket MPR untuk koalisi karena memiliki modal 60 persen di parlemen.

"Nanti akan musyawarah saja kan semua partai menyiapkan nanti kita cari. Kalau semua partai menyiapkan kami cari yang terbaik," kata Hasto.

* Follow Official WhatsApp Channel Liputan6.com untuk mendapatkan berita-berita terkini dengan mengklik tautan ini.

Saksikan video pilihan di bawah ini:

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya