Jokowi Ucapkan Selamat ke Hary Susanto/Leani Ratria Usai Raih Emas Paralimpiade Tokyo

Medali emas kali ini dipersembahkan oleh pasangan ganda campuran Hary Susanto/Leani Ratri Oktila.

oleh Lizsa Egeham diperbarui 05 Sep 2021, 14:06 WIB
Diterbitkan 05 Sep 2021, 14:04 WIB
Leani Ratri Oktila dan Hary Susanto.
Leani Ratri Oktila dan Hary Susanto mengalahkan pasangan ganda campuran Prancis, Lucaz Mazur/Faustine Noel dengan skor 23-21 dan 21-17 di final Paralimpiade Tokyo 2020. (Foto: Instagram @oktila_lr)

Liputan6.com, Jakarta Presiden Joko Widodo atau Jokowi senang Indonesia kembali meraih medali emas dalam ajang Badminton SL3-SU5 Paralimpiade Tokyo 2020. Medali emas kali ini dipersembahkan oleh pasangan ganda campuran Hary Susanto/Leani Ratri Oktila.

Adapun Leani sebelumnya juga mengamankan medali emas untuk Indonesia dari bulutangkis ganda putri. Dia berpasangan dengan Khalimatus Sadiyah.

"Tak ada yang bisa menghentikan Leani Ratri Oktila mendulang medali untuk Indonesia di Paralimpiade Tokyo. Kemarin, ia mempersembahkan medali emas dari bulutangkis ganda putri," kata Jokowi melalui akun instagram pribadinya @jokowi, Minggu (5/9/2021).

"Hari ini, dua medali ia raih di dua final. Medali emas direbutnya dari ganda campuran bersama Hary Susanto," sambungnya.

Selain dua medali emas, Leani juga berhasil meraih medali perak dari cabang badminton dengan nomor tunggal putri SL4. Jokowi pun menyampaikan selamat kepada Leani dan Hary yang telah meraih medali emas untuk Indonesia.

"Sekali lagi selamat kepada Leani Ratri Oktila dan Hary Susanto," ucap Jokowi.

Sebelumnya, ganda campuran Indonesia, Hary Susanto/Leani Ratri Oktila berhasil merebut emas kedua di Badminton SL3-SU5 Paralimpiade Tokyo 2020. Hary/Leani berhasil kalahkan ganda campuran Prancis Lucas Mazur/Faustine Noel dengan skor 2-0 23-21, 21-17 di Yoyogi National Stadium, Minggu (5/9/2021).

Game 1 berjalan cukup ketat untuk Hary/Leani. Kedua ganda campuran berkejaran poin dan ganda campuran Prancis sempat unggul 6-5.

Namun kesalahan tidak perlu kerap dilakukan Hary Susanto seperti bola tak sampai ke seberang. Ini membuat mereka sempat tertinggal 12-16.

Pantang menyerah Hary/Leani paksa duel hingga deuce di game 1, bahkan unggul 22-21. Hary/Leani berhasil menangi game 1 dengan 23-21 pada Paralimpiade 2020.

 

* Follow Official WhatsApp Channel Liputan6.com untuk mendapatkan berita-berita terkini dengan mengklik tautan ini.


Game 2 Berjalan Alot

Game 2 juga berjalan alot seperti yang pertama. Kejar-kejaran poin sempat terjadi dengan Hary/Leani unggul terlebih dahulu 8-6.

Hary/Leani terus menjaga keunggulan hingga 15-10. Persaingan ketat meski Hary/Leani unggul sehingga perbedaan poin hanya tipis 18-16.

Hary/Leani mengakhiri perlawanan Prancis dengan 21-17.

 

Lanjutkan Membaca ↓

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya