Dewan Pers Gelar Salat Gaib untuk Azyumardi Azra

Dewan Pers menggelar salat gaib bagi jenazah mendiang Ketua Dewan Pers Azyumardi Azra, pada Senin, 19 September 2022.

oleh Delvira Hutabarat diperbarui 19 Sep 2022, 12:49 WIB
Diterbitkan 19 Sep 2022, 12:49 WIB
Dewan Pers Gelar Salat Gaib Untuk Azyumardi Azra
Dewan Pers menggelar salat gaib bagi jenazah mendiang Ketua Dewan Pers Azyumardi Azra, pada Senin, 19 September 2022. (Dok. Liputan6.com/Delvira Hutabarat)

Liputan6.com, Jakarta - Dewan Pers menggelar salat gaib bagi jenazah mendiang Ketua Dewan Pers Azyumardi Azra, pada Senin, 19 September 2022.

Digelar di Hall Dewan Pers, salat diawali salat dzuhur berjamaah. Imam salat adalah KH Muhammad Cholil Nafis. Hall Dewan Pers nampak penuh oleh para panggota Dewan Pers yang ikut salat gaib dengan khusuk

Wakil Ketua Dewan Pers, M Agung Dharmajaya menyatakan sosok Azyumardi bukan hanya pemimpin panutan melainkan juga sosok orangtua.

“Telah berpulang orangtua kami, guru kami, pemimpin kami sahabat, profesor Azyumardi Azra,“ kata Agung di Dewan Pers, Senin (19/9/2022).

Agung mengaku sangat bersyukur bisa bekerjasama dengan almarhum meski dalam waktu singkat.

“Banyak ilmu yang kami dapatkan yang justru tidak sadar beliau berikan pada kami. Saya pribadi beruntung karena minggu lalu itu berkegiatan dengan beliau,” kata dia.

Menurut Agung, tidak hanya dunia pers yang kehilangan melainkan juga Indonesia kehilangan putra terbaiknya. “Dewan pers sangat kehilangan, Dunia Pers sangat kehilangan. Indonesia kehilangan putra terbaiknya,” kata dia.

“InsyaAllah beliau khusnul khotimah,” sambungnya.

Meninggal Dunia di Malaysia

Guru Besar dan cendekiawan muslim dari Universitas Islam Negeri Jakarta, Azyumardi Azra.
Guru Besar dan cendekiawan muslim dari Universitas Islam Negeri Jakarta, Azyumardi Azra. (Merdeka.com/ Intan Umbari Prihatin)

Innalillahi wa innalillahi rojiun, telah meninggal dunia Ketua Dewan Pers Prof. Dr. Azyumardi Azra. Hal itu dikonfirmasi oleh Wakil Ketua Dewan Pers Agung Dharmajaya saat dihubungi Liputan6.com melalui pesan singkat.

“Betul terkonfirmasi tadi pukul 12.30 waktu setempat (Malaysia) beliau menghembuskan napas, terima kasih atas perhatian teman-teman selama ini,” kata Agung saat dikonfirmasi, Minggu 18 September 2022.

Agung mengajak agar segala pihak ditinggalkan dapat mendoakan untuk almarhum.

“Mohon dimaafkan segala kesalahan beliau, beliau orang baik, orang hebat,” Agung menutup.

Diketahui sebelum meninggal dunia, almarhum tengah melaksanakan perjalan ke Malaysia. Sesampainya di Malaysia, Almarhum sempat dirawat di Rumah Sakit Selangor untuk menjalani perawatan intensif.

Infografis: Dampak Revenge Travel, Kasus Positif Covid-19 Kembali Melonjak
Dampak Revenge Travel, Kasus Positif Covid-19 Kembali Melonjak
Lanjutkan Membaca ↓
Loading

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya