Mantan Sekretaris Jenderal Kementerian Hukum dan HAM Hasanuddin Massaile mengatakan mengelola sistem manajemen lembaga pemasyarakatan (LP) dan rumah tahanan (rutan) di Indonesia bukanlah perkara mudah. Seperti halnya menangani LP Tanjung Gusta, Medan
Ada beberapa penyebab yang menjadi penyebab rusuhnya LP tersebut. Salah satunya manajemen LP yang belum optimal.
"Makanya kata orang bilang, me-manage lembaga ini adalah me-manage bismillahirrohmanirrohim. Harus banyak berdoa," ujar Hasanuddin dalam diskusi Polemik bertema Gelap Mata di Tanjung Gusta di Rumah Makan Warung Daun, Cikini, Jakarta, Sabtu (13/7/2013).
Menurut Hasanuddin, penyebab kerusuhan di lapas, khususnya di Tanjung Gusta, terjadi akibat banyak faktor yang terakumulasi. Misalnya fasilitas ketersediaan air dan listrik, over capacity, dan kesejahteraan narapidana. "Banyak faktor yang terakumulasi di dalamnya," ujarnya.
Salah satu persoalan yang dihadapi lapas sekarang ini terkait alokasi anggaran makan narapidana sehari-hari. Saat ini pemerintah baru dapat mengalokasikan anggaran makan sebesar Rp 8.500 per orang setiap harinya
"Berbeda dengan di negara maju, di mana untuk makan saja anggarannya lebih besar," tutup Hasanuddin. (Riz/Ary)
Mantan Sekjen Kumham: Mengelola LP Harus Banyak Doa
Ada beberapa penyebab yang menjadi penyebab rusuhnya LP tersebut.
Diperbarui 13 Jul 2013, 12:49 WIBDiterbitkan 13 Jul 2013, 12:49 WIB
Advertisement
Video Pilihan Hari Ini
EnamPlus
powered by
POPULER
1 2 3 4 5 6 7 8 9 10
Berita Terbaru
Westin Wedding Fair 2025 Hadirkan Gaun Eksklusif dari Elie Saab Hingga Wong Hang Tailor
Jejak Timnas Indonesia di Piala Dunia: Partisipasi Hindia Belanda pada 1938 Masih Menjadi Acuan
Chef Beatrix Ajak Kreasikan Olahan Sagu Papua yang Disulap Jadi Menu Lezat untuk Keluarga
Rahasia Berdoa dengan Khusyuk di Bulan Ramadan agar Lebih Berarti
Waktu Sholat Bali Ramadhan 2025, Berikut Jadwal untuk Wilayah Denpasar
Mengenal HD 20794 d, Planet Layak Huni 20 Tahun Cahaya dari Bumi
7 Masjid di Indonesia Tetap Berdiri Usai Dihantam Bencana Dahsyat, Kuasa Allah
Jadwal Sholat dan Imsakiyah DKI Jakarta, Jawa dan Seluruh Indonesia Hari Ini Selasa 11 Maret 2025
Golkar Soal KPK Geledah Rumah Ridwan Kamil: Kami Hormati Proses Hukum
Kia Gelar Program Servis dan Suku Cadang Jelang Mudik Lebaran 2025
Kapolres Grobogan Temui Pencari Bekicot Korban Salah Tangkap, Ini Janjinya
The Ritz-Carlton Bali Jadi Resor Terbaik di Indonesia dalam DestinAsian Readers’ Choice Awards 2025