[VIDEO] Siklon Dylan Picu Banjir di Australia

Belum sempat menyentuh daratan, Siklon Dylan telah memicu banjir di Kota Townsville, di antaranya menyebabkan kendaraan terjebak.

oleh Liputan6 diperbarui 31 Jan 2014, 03:55 WIB
Diterbitkan 31 Jan 2014, 03:55 WIB
aussie-badai-140130d.jpg
Tak hanya di Indonesia, sejumlah belahan dunia juga dilanda bencana. Seperti warga Queensland, Australia kini bersiap menghadapi bencana yang mungkin disebabkan oleh Siklon Dylan.

Seperti ditayangkan Liputan 6 Malam SCTV, Jumat (31/1/2014) Badan Metereologi Australia memprediksi Siklon Dylan mencapai daratan dekat Townsville hari ini.

Tapi belum sempat menyentuh daratan, Siklon Dylan telah memicu banjir di beberapa lokasi di Kota Townsville, di antaranya menyebabkan kendaraan terjebak.

Saat Siklon Dylan menerjang, diperkirakan akan terjadi angin kencang hingga 120 kilometer per jam dan ombak tinggi yang berpotensi menimbulkan banjir luas di sepanjang pesisir timur laut Queensland.

Warga Queensland sudah dianjurkan untuk tidak bepergian. Mereka juga telah bersiap mengumpulkan perbekalan untuk menghadapi banjir yang lebih parah. (Rmn)

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya