Kenali Gejala Tubuh Kekurangan Vitamin A

Jumlah vitamin A yang dibutuhkan seseorang tentu saja bergantung pada usia dan jenis kelamin.

oleh Aprilia Wahyu Melati diperbarui 22 Nov 2022, 09:17 WIB
Diterbitkan 22 Nov 2022, 09:17 WIB
Vitamin A
Tanda tubuh kekurangan vitamin A yang harus diwaspadai/copyright shutterstock/Evan Lorne

Liputan6.com, Jakarta Demi menjaga kesehatan, setiap individu perlu mengonsumsi makanan dan minuman kaya vitamin dan bergizi. Salah satunya memenuhi kebutuhan vitamin A bagi tubuh.

“Vitamin A yang larut dalam lemak adalah bagian penting dalam menjaga penglihatan dan menjaga sistem kekebalan Anda ," kata Lauren Manaker seperti melansir Well and Good, Senin (21/11/2022).

Selain itu, dia juga mengatakan, “Ini juga penting untuk pertumbuhan dan perkembangan yang tepat, kesehatan kulit, dan dalam membantu banyak kemampuan organ kita untuk berfungsi, termasuk jantung dan paru-paru kita.”

Berapa banyak vitamin A yang dibutuhkan?

Jumlah vitamin A yang dibutuhkan seseorang tentu saja bergantung pada usia dan jenis kelamin.

Manaker menjelaskan, “Pria dewasa membutuhkan 900 mcg RAE, sedangkan wanita dewasa membutuhkan 700 mcg RAE.”

Sementara itu, untuk wanita hamil, katanya, “Membutuhkan 770 mcg RAE dan wanita menyusui membutuhkan 1.300 mcg RAE.”

Untuk gambaran jumlah, dia menggarisbawahi bahwa 1/2 ubi jalar akan memberi Anda sekitar 700 mcg RAE, 5 aprikot kering memiliki 63 mcg RAE, dan 1 mangga utuh memiliki sekitar 110 mcg RAE.

Makanan teratas yang kaya vitamin A

Selain mangga dan ubi jalar, bayam merupakan sumber vitamin A yang sangat baik. Di dalamnya mengandung 471 mcg dalam 1/2 cangkir dimasak.

Di samping itu, bayam juga menawarkan kalsium untuk kesehatan tulang, kata Bianca Tamburello, RDN.

Tamburello juga memilih telur sebagai protein tanpa lemak yang terjangkau dan merupakan upaya sederhana untuk menambahkan vitamin A untuk kesehatan. Sebagai informasi, biasanya satu butir telur besar mengandung 90,5 mcg vitamin A dan salmon mengandung sekitar 123 mcg vitamin A dalam 1/2 fillet yang dimasak (178 g).

Sebagai ahli diet terdaftar, dia juga menyarankan untuk mengonsumsi salmon dari Chili karena mengandung Vitamin A dan sangat tinggi asam lemak omega-3 yang bermanfaat. Selanjutnya, Tamburello menyebut wortel, yang mengandung sekitar 640 mcg vitamin A dalam 1/2 cangkir matang.

“Lebih mudah bagi tubuh untuk menyerap vitamin A dari wortel yang dimasak daripada mentah, tetapi keduanya merupakan pilihan yang bagus untuk meningkatkan vitamin A," katanya.

Pilihan bagus lainnya termasuk makanan berwarna oranye karena itu bisa menjadi pertanda bahwa makanan tersebut mengandung vitamin A.

“Setengah cangkir melon memiliki sekitar 180 mcg vitamin A dan, terakhir, susu sering diperkaya dengan vitamin A. Satu cangkir susu mengandung sekitar 143 mcg vitamin A,” imbuhnya.

 

Gejala kekurangan vitamin A yang harus diwaspadai

Kekurangan vitamin
Ilustrasi Bibir Credit: pexels.com/Shevts

1. Kulit kering

Kekurangan vitamin ini akan membuat kulit Anda mungkin tidak mendapatkan nutrisi penting yang membantu memperbaiki kulit. Menurut Manaker, kurang vitamin A dapat menyebabkan kulit kering dan mengelupas.

2. Sistem kekebalan tubuh lemah

Vitamin A berperan dalam fungsi kekebalan tubuh.

“Tidak memiliki cukup nutrisi ini dapat menyebabkan gangguan kesehatan kekebalan tubuh Anda, karena kekurangan nutrisi yang merupakan kunci untuk menjaga tubuh Anda tetap bugar,” kata Manaker.

3. Mengalami masalah kesehatan mata

Mata kering dan rabun senja terkait dengan kekurangan vitamin A.

“Jika seseorang mengalami mata kering, memenuhi vitamin A yang cukup mungkin merupakan solusi jangka panjang yang lebih baik daripada hanya meminum obat tetes mata, tetapi tindakan terbaik harus ditentukan oleh penyedia layanan kesehatan seseorang," kata Manaker.

4. Luka sulit sembuh

Vitamin A berperan dalam sintesis kolagen dan Anda harus bisa menghasilkan kolagen agar menghasilkan kulit yang sehat.

“Jika seseorang memiliki luka, vitamin A dapat berperan dalam kemampuan tubuh untuk menyembuhkan luka tersebut, bersama dengan pasokan nutrisi penting lainnya seperti protein, seng, dan vitamin C," kata Manaker.

 

 

 

Lanjutkan Membaca ↓
Loading

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya