Liputan6.com, London - Seri S-Class adalah varian tertinggi untuk sedan Mercedes Benz. Namun, apa jadinya jika sebuah Mercedes Benz S-Class menggunakan kelir berwarna emas?
Hal ini tentu membuat banyak orang takjub. Bagaimana tidak, kasta tertinggi sedan asal Jerman ini mendapat perlakuan istimewa dari pemiliknya dengan memberi warna emas yang dikenal berbiaya amat tinggi.
Kali ini, sebuah Mercedes Benz S63 AMG hasil garapan rumah modifikasi Brabus didapati berseliweran di jalan-jalan kota London beberapa waktu lalu. Mobil ini muncul hanya selang dua minggu setelah Brabus memperkenalkan secara resmi S63 AMG.
Seperti dilansir dari Worldcarfans, Sabtu (27/12/2014), sedan sport ini menampilkan plat nomor yang berasal dari Arab Saudi. Kemungkinan besar, mobil ini dimiliki oleh jutawan asal Arab Saudi yang sedang pelesiran ke Inggris.
Selain warnanya yang begitu mencolok, S 63 AMG garapan Brabus memiliki dimensi bodi lebih lebar dan menggunakan elemen serat karbon di beberapa bagian bodi. Sisi interior S63 AMG milik juragan Arab ini pun tak luput menggunakan aksen emas berwarna putih.
Di balik kapnya, S63 AMG ini mengusung mesin V8 twin turbo berkapasitas 5,5 liter. Di tangan Brabus, output tenaga S63 AMG ini melonjak cukup besar dari awalnya yang hanya 585 horse power (HP) menjadi 850 HP.
Sedan sport ini pun sanggup berakselerasi dari kondisi berhenti hingga kecepatan 100 km/jam dalam waktu 4,4 detik. Untuk kecepatan maksimalnya, Brabus membuat S63 AMG ini sanggup berlari hingga kecepatan lebih dari 250 km/jam.
London Heboh Mercedes S 63 AMG Emas Asal Arab
S 63 AMG garapan Brabus memiliki dimensi bodi lebih lebar dan menggunakan elemen serat karbon.
diperbarui 05 Jan 2015, 06:04 WIBDiterbitkan 05 Jan 2015, 06:04 WIB
Advertisement
Video Pilihan Hari Ini
Video Terkini
powered by
POPULER
1 2 3 4 5 6 7 8 9 10
Berita Terbaru
PM Australia Larang Anak di Bawah 16 Tahun Main Medsos: Itu Berbahaya
Freshmag Raih Indonesia Best Brand Award 2024
Pertamina Hadirkan Pelumas Eksklusif untuk Moge BMW
Fokus Pagi : Kalah Tawuran, Sekelompok Remaja di Bekasi Rusak Bangunan Pos RW
Real Madrid Sudah Temukan Suksesor Carlo Ancelotti, Kandidatnya dari Bundesliga
Laksanakan Quick Win Penanganan TB, Kemenkes Targetkan 900 Ribu Skrining Tahun Ini
Erick Thohir Gandeng Badan Baru Bentukan Prabowo, Kejar Oknum Selewengkan Duit BUMN
Tiket KA untuk Libur Natal 2024 dan Tahun Baru 2025 Sudah Bisa Dipesan
Hot Plate Adalah Alat Laboratorium Serbaguna: Fungsi, Jenis, dan Cara Penggunaan
Aliansi Mahasiswa Primordial Siap Kawal Pilkada Banten 2024
Memahami Latitude Longitude, Panduan Lengkap Sistem Koordinat Geografis
K3 Adalah Apa? Panduan Lengkap Keselamatan dan Kesehatan Kerja