Liputan6.com, Jakarta Gabungan Industri Kendaraan Bermotor Indonesia (Gaikindo) percaya bahwa penjualan mobil nasional tak akan turun meskipun telah tersedia transportasi umum yang baik di dalam negeri.
"Kami tidak takut penjualan kendaraan bermotor turun jika public transportation baik. Banyak contohnya kayak Singapura," klaim Ketua I Gaikindo Jongkie D. Sugiarto di Hotel Mulia, Jakarta, Selasa (27/1/2015).
Pasalnya, ketika Singapura memberlakukan harga mobil yang tinggi dan sarana transportasi publik yang memadai, nyatanya penjualan mobil tetap stabil.
"Harga mobil gila-gilaan (di Singapura), public transportation-nya canggih, tapi mobil tetap dipake pada saat weekend," imbuhnya.
"Saat weekday pakai transportasi umum kalau weekend naik mobil pribadi."
Di Indonesia sendiri, menurut Jongkie merupakan pasar roda empat yang sangat potensial. Ini didasarkan pada jumlah penduduk sebanyak 250 juta yang mana 60 persen di antaranya masuk dalam kategori usia produktif.
Mengutip data Frost & Sullivan, dalam 15 tahun ke depan jumlah kelas menengah Indonesia diperkirakan mendekati 100 juta orang. Praktis kondisi ini membuat daya kendaraan sangatlah tinggi.
"Kita punya roadmap di Gaikindo, penjualan mobil menembus angka 1,9 juta unit pada 2020 dan menjadi 3,1 juta unit di 2025," tutup dia.
(Gst/Igw)
Transportasi Baik Tak Berarti Penjualan Mobil Goyang
Ketika Singapura memberlakukan harga mobil yang tinggi dan sarana transportasi publik yang memadai, nyatanya penjualan mobil tetap stabil.
Diperbarui 28 Jan 2015, 15:30 WIBDiterbitkan 28 Jan 2015, 15:30 WIB
Sejumlah kendaraan terjebak kemacetan panjang di kawasan Bundaran HI, Jakarta, Kamis (8/1/2015). (Liputan6.com/Faizal Fanani)... Selengkapnya
Advertisement
Video Pilihan Hari Ini
EnamPlus
powered by
POPULER
1 2 3 4 5 6 7 8 9 10
Berita Terbaru
BNPB Akan Lakukan Modifikasi Cuaca Untuk Kurangi Banjir
Cek Fakta: Satir Foto SPBU Bertuliskan Penjahat dan Pertamax Sedang Dioplos
Jadwal Timnas Indonesia Maret 2025: Bertandang ke Australia, Menjamu Bahrain di Jakarta
Ratusan Serangan Udara Israel Gempur Tartus, Klaim Cegah Aset Militer Suriah Dimiliki Musuh
Top 3: Zodiak yang Jalin Hubungan Lebih Dalam di Maret 2025
Arti Sugeng Riyadi: Makna dan Tradisi di Balik Ucapan Lebaran
Arti Report: Pengertian, Jenis, dan Cara Membuatnya
Cek Spesifikasi dan Harga Infinix Note 50 dan Note 50 Pro di Indonesia, Seperti Apa?
Tips Menumis Tauge Agar Renyah dan Lezat dengan Resep Bumbu Sederhana
Rival Manchester City Waspada, Titisan Lionel Messi Siap Guncang Liga Inggris
BSI Gandeng Sucofindo Perluas Pasar Perbankan Syariah
Cegah Insiden Pendaki Cartensz Pyramid Berulang, Begini Cara Menolong Korban Hipotermia