Motor Baru dari Yamaha, Vega Force Resmi Meluncur

Basic platform-nya Force, kalau Vega diambil namanya saja.

oleh Septian Pamungkas diperbarui 04 Sep 2015, 16:06 WIB
Diterbitkan 04 Sep 2015, 16:06 WIB
Motor Baru dari Yamaha, Vega Force Resmi Meluncur
Motor bebek lebih bertenaga ketimbang skutik jadi alasan peluncuran Vega Force (Foto: Septian P)

Liputan6.com, Jakarta PT Yamaha Indonesia Motor Manufacturing (YIMM) resmi meluncurkan Yamaha Vega Force. Peluncuran dilakukan di Perkampungan Industri Kecil (PIK), Penggilingan, Jakarta Timur, Jumat (4/9/2015).

Mohammad Masykur, Assisten General Manager Marketing YIMM mengatakan, Yamaha Vega Force merupakan gabungan dari dua model bebek, yakni Vega dan Force. Yamaha Force yang mengusung teknologi injeksi dijadikan basis dari produk anyar pabrikan berlambang garpu tala tersebut. "Basic platform-nya Force, kalau Vega kami ambil namanya saja karena nama besar Vega sudah sangat dikenal. Makanya namanya sekarang Vega Force," katanya menjawab Liputan6.com di arena peluncuran.

Ia menyebut, motor ini cocok untuk konsumen yang menjalankan usaha. "Vega Force ini cocok untuk bisnis atau berdagang. Jadi motor ini bisa dipakai untuk bawa barang, biasanya orang lebih pilih bebek ketimbang skutik karena lebih bertenaga," ujarnya.

Servis Gratis

Bersamaan dengan kegiatan peluncuran Yamaha Vega Force, YIMM juga menggelar servis gratis khusus motor Vega. Adapun fasilitas yang diberikan adalah bebas ongkos servis dan gratis oli.

"Kami batasi hanya 50 unit. Servis gratis ini mulai dari tadi pagi sampai sore ini," kata Masykur. Dirinya menambahkan, untuk mengundang pengguna Yamaha Vega untuk servis gratis dengan menyebar informasi sejak jauh sebelum acara ini digelar. "Di sekitar wilayah sini kita sudah flyering sekira tiga hari lalu. Jadi konsumen sudah tahu lebih dahulu," tutup Masykur.

(ian/sts)

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya