Liputan6.com, Darwin - Mobil-mobil super dapat dipastikan hanya dapat menunjukkan kecepatan tertingginya di sirkuit. Tapi, tidak demikian dengan Porsche. 918 Spyder mereka dipacu hingga 350 km/jam di jalanan umum. Kok bisa?
Porsche 918 Spyder ini dapat melaju dengan kecepatan setinggi itu di Stuart Highway, Darwin, Australia. Pasalnya, di tempat ini tidak ada batas kecepatan, kecuali batas kecepatan mobil itu sendiri.
Mobil hibrida itu ditunggangi oleh Craig Baird, seorang pembalap asal Selandia Baru. Saat dikemudikan, baik mesin bensin V8 4,6 dan motor listrik dinyalakan bersamaan sehingga hasilkan tenaga maksimal.
Tentu, meskipun jalanan ini tidak ada batas kecepatannya, tetapi tetap saja penyelenggara memastikan jalanan utama di Utara Australia tersebut steril, baik dari kendaraan lain, manusia, ataupun binatang.
Menurut Porsche, uji kecepatan ini adalah merupakan rangkaian penutup kegiatan promosi 918 Spyder di Australia. Sebelumnya, beberapa kegiatan lain mereka lakukan, misalnya memamerkan model ini di seluruh dealer.
Menurut laman resminya, Porsche 918 Spyder bertenaga 887 Tk dan mampu berakselarasi hingga 100 km/jam hanya dalam waktu 2,5 detik. Mobil ini dihargai US$ 845 ribu atau sekira Rp 12,2 miliar (Kurs: Rp 14.492/US$).
(rio/sts)
Porsche Melaju Sampai 350 km/jam di Jalan Raya, Kok Bisa?
Porsche 918 Spyder dipacu hingga 350 km/jam di jalanan umum. Kok bisa?
diperbarui 16 Sep 2015, 15:10 WIBDiterbitkan 16 Sep 2015, 15:10 WIB
Advertisement
POPULER
1 2 3 4 5 6 7 8 9 10
Berita Terbaru
Pengamat Sebut Pramono Bisa Menang 1 Putaran di Pilkada Jakarta Jika Anak Abah dan Ahoker Bersatu
7 Potret Limbad dan Anak Kompak Nonton Konser JKT48, Girang Jadi Wota
Mengenal Pengertian hingga Perbedaan UMP, UMR dan UMK
Kerahkan Alat Berat, Tim Penyelamat Berjibaku Cari Korban Serangan Israel di Permukiman Warga Beirut
Lirik Lagu Perihal Kepekaan dari The Rain, Sentilan untuk Diri yang Kurang Peka
Cara Cek Nomor dan Lokasi TPS, Lengkap dengan Link Cek DPT Online
Apa Arti Kind, Ketahui Makna dan Bedanya dengan Nice dan Good
VIDEO: Laka Beruntun, Truk Tronton Hantam Motor Sampai Warung Diduga Alami Rem Blong
Pramono Tanggapi Ketidakhadiran Anies saat Kampanye Akbar di Stadion Madya GBK
Hasil China Masters 2024: Jonatan Christie Selangkah Lagi Juara
Fokus : Banjir Luapan Sungai Citarum Kepung Permukiman di Dayeuhkolot
Apa Arti Love Ungu dan Emoji Hati Lainnya, Ketahui Penggunaannya yang Tepat