Fitur Keselamatan Mazda6 Makin Lengkap

Mazda mengumumkan sejumlah pembaruan pada fitur keselamatan untuk Mazda6 tanpa menaikkan harga kendaraan.

oleh Rio Apinino diperbarui 09 Feb 2016, 14:16 WIB
Diterbitkan 09 Feb 2016, 14:16 WIB
New Mazda6

Liputan6.com, Hiroshima - Mazda mengumumkan sejumlah pembaruan pada fitur keselamatan Mazda6. Fitur-fitur seperti rear cross-traffic alert, blind spot monitoring, autonomous emergency braking, dan auto-dimming rear view mirrors jadi fitur standar pada seluruh varian.

Di varian yang lebih tinggi seperti Mazda6 Touring dan Mazda6 GT, tertanam pula fitur autonomous braking system, stability contorl, ABS, six airbags, hill launch assist, dan reversing camera.

Menurut laman Caradvice, seluruh fitur tambahan itu setara dengan US$ 1.200 atau sekira Rp 16,42 juta. Meski demikian, harga untuk model-model ini tidaklah naik.

Bahkan, menurut laman Motoring, Mazda6 Atenza varian bensin justru turun US$ 1.030, dan varian Diesel US$ 1.380. Dengan demikian, seluruh varian Mazda6 sekarang harganya di bawah US$ 50 ribu atau sekira Rp 684,5 juta.

Alastair Doak, Marketing Director Mazda Australia, mengatakan bahwa dengan penurunan harga dan penambahan fitur keselamatan ini Mazda6 akan semakin disukai konsumen. Apalagi, desain mobil pada dasarnya relatif stylish.

"Bahkan lebih baik jika mereka (fitur tambahan) hadir tanpa biaya tambahan, dan faktanya justru turun. Ini adalah proposisi nilai yang sulit diabaikan," ujar Doak.

Sebagai tambahan, Mazda6 menggendong mesin SKYACTIV-G 2.5 In-line 4 cylinder, DOHC 16 Valve berkapasitas 2,5 liter yang hasilkan tenaga 185 Tk dan torsi 250 Nm. Di Indonesia, Mazda6 dijual dengan harga mulai dari Rp 609,1 juta.

Tag Terkait

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya