Liputan6.com, Surabaya Ertiga Dreza mendapat sambutan cukup baik oleh konsumen Suzuki di Jawa Timur. Dalam dua bulan penjualan, varian tertinggi Ertiga ini terjual sebanyak 170 unit.
Prabowo L, selaku Direktur PT United Motor Centre,Suzuki Authorized Main Dealer di Jawa Timur menjelaskan penjualan Ertiga Dreza pada Januari sebanyak 100 unit, sedangkan di bulan berikutnya 70 unit.
Baca Juga
"Ada switching tapi gak banyak dari Ertiga lama ke Dreza, kebanyakan konsumen baru. Dreza lebih banyak ke anak muda," jelas Prabowo saat menerima kunjungan media, Selasa (30/3/2016).
Untuk pasar Jawa Timur sendiri, Prabowo mengungkapkan Ertiga jadi model terlaris Suzuki. Penjualan dalam dua bulan pertama 2016 sebanyak 1.120 unit.
"Ertiga pada Januari 660 unit, di Februari 460 unit, yang paling laku itu GL manual. Konsumen memiliki antusias," tuturnya.
Ditambahkan Yuanita Christianti, selaku Marketing Manager PT United Motor Centre, konsumen di Jawa Timur memiliki warna favorit pada Ertiga ataupun Ertiga Dreza di Surabaya. "Kebanyakan di Surabaya dominan silver dan putih untuk Ertiga," katanya. Namun untuk model tertinggi keluarga Ertiga, yang paling disukai adalah warna violet dan putih.