Kampas Rem Depan Cuma Goceng, Mau?

Bursa Motor 2016 yang berlangsung 24-25 September 2016 juga dimeriahkan oleh pelaku industri otomotif

oleh Septian Pamungkas diperbarui 24 Sep 2016, 18:25 WIB
Diterbitkan 24 Sep 2016, 18:25 WIB
Aksesori
Ilustrasi (Septian/Liputan6.com)

Liputan6.com, Jakarta - Selain kontes modifikasi khusus Yamaha NMax dan juga motor umum, Bursa Motor 2016 yang berlangsung 24-25 September 2016 juga dimeriahkan oleh pelaku industri otomotif. Mereka menawarkan produk dengan harga miring.

Kampas rem Fertone misalnya, produk yang diproduksi di Cikarang ini ditawarkan mulai dari Rp 5.000 alias goceng. Kampas rem depan ini tersedia untuk beragam motor, mulai dari bebek, matik sampai sport 250 cc ke bawah.

Selain itu, ada pula produk lain yang banderolnya sedikit di atasnya. Kampas rem cakram berbahan asbes ini dipatok Rp 12 ribu dari harga normal Rp 20 ribu. Sementara kampas rem teromol dari Rp 34 ribu menjadi Rp 22 ribu. Menariknya, Anda akan mendapat potongan harga Rp 2 ribu lagi jika mem-follow akun Instagram Fertone.

Selain kampas rem, produk lain yang banting harga adalah aki Furukawa yang memberikan diskon hingga 75 persen untuk seluruh produknya yang berjenis aki basah. Salah seorang tenaga pemasaran aki Furukawa menyebutkan, aki motor bebek dibanderol Rp 49 ribu dari harga normal Rp 145 ribu.

Tidak cuma aki motor untuk mobil juga tersedia. Aki untuk Avanza-Xenia misalnya, dari harga Rp 606 ribu menjadi Rp 149 ribu. Disebutkan, produk Jepang yang asembling di Purwakarta ini hanya ditawarkan secara terbatas.

"Ini stoknya terbatas. Hanya untuk promo selama Burtor saja. Kalau habis ya sudah tidak ada lagi, jadi kalau mau harus cepat-cepat," kata sang sales kepada Liputan6.com di Parkir Timur Senayan, Jakarta, Sabtu (24/9/2016).

Promo lain coba ditawarkan 9nine untuk tiap pembelian klakson seharga Rp 125 ribu, gratis sepasang LED yang bisa digunakan sebagai lampu senja.

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya