Renault Kembangkan Mesin Baru

Renault mengkonfirmasi bahwa tim mereka sedang mempersiapkan mesin baru untuk Formula 1 musim balap 2017.

oleh Rio Apinino diperbarui 04 Des 2016, 18:00 WIB
Diterbitkan 04 Des 2016, 18:00 WIB
Manor Racing Satu Diantara 5 Penghuni Dasar Klasemen Konstruktor F1
Renault Sport Formula One Team menempati urutan ke-9 dengan hanya mengumpulkan total poin 8 hingga saat ini. (Lars Baron/Getty Images/AFP)

Liputan6.com, Paris - Renault mengkonfirmasi bahwa tim mereka sedang mempersiapkan mesin baru untuk Formula 1 musim balap 2017.

"Kami melakukan beberapa perbaikan di pipeline. Kami akan punya mesin baru tahun depan. 100 persen baru. Sejauh ini semua progres sesuai dengan harapan," ujar Renault team principal, Fred Vasseur, dikutip dari motorsport.com.

Vasseur menambahkan, mesin ini sudah dikembangkan sepanjang tahun. Selama enam sampai delapan bulan terakhir, ujarnya, peningkatannya sangat baik.

Hingga tahun ini, Renault mengandalkan mesin V6 1,6 liter turbocharged, yang pertama kali mereka perkenalkan pada 2014 lalu.

Namun, berdasarkan data, mesin ini kurang maksimal. Mobil yang menggunakannya sulit menjaga kecepatan sehingga pada akhirnya kurang kompetitif, apalagi jika dibandingkan dengan tim Mercedes sebagai juara.

Hingga musim 2016, mobil yang mengaspal di Formula 1 sama-sama menggendong mesin 1,6 liter turbo. Namun secara teknis yang lebih rinci, tiap tim punya desain yang berbeda, sehingga satu mesin lebih unggul dibanding yang lain.

Mesin sendiri, bersama sasis, merupakan komponen termahal dari sebuah jet darat Formula 1. Harganya mencapai US$ 7,7 juta atau setara Rp 103,6 miliar.

* Follow Official WhatsApp Channel Liputan6.com untuk mendapatkan berita-berita terkini dengan mengklik tautan ini.

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.

Tag Terkait

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya