Gus Nafik Beri Pesan ke Setyo Wahono untuk Majukan Bojonegoro

Gus Nafik mendorong agar Wahono terus turun ke masyarakat. Hal ini bertujuan agar segala bentuk aspirasi masyarakat untuk kemajuan kabupaten terserap dengan baik.

oleh Tim News diperbarui 18 Sep 2024, 20:18 WIB
Diterbitkan 18 Sep 2024, 17:10 WIB
Gus Nafik
Putra Pendiri Pondok Pesantren (Ponpes) Attanwir, Sumberrejo, Gus Nafik Sahal saat bertemu Calon Bupati (Cabup) Setyo Wahono. (Ist).

Liputan6.com, Jakarta Putra Pendiri Pondok Pesantren (Ponpes) Attanwir, Sumberrejo, Gus Nafik Sahal menitipkan pesan kepada Calon Bupati (Cabup) Setyo Wahono untuk memajukan Bojonegoro ke depannya. Menurutnya, pria yang akrab disapa Wahono tersebut memiliki kompetensi untuk memajukan Bojonegoro jika diberikan amanah sebagai pemimpin.

"Saya juga berpesan ke Mas Wahono agar tata ruang Bojonegoro dipercantik agar menjadi kota/kabupaten yang besar," terang Gus Nafik, Rabu (18/9/2024).

Menurutnya, Bojonegoro memerlukan penataan ruang-ruang publik agar jadi lebih maju dari sebelumnya. Karenanya, ia berpesan kepada Wahono yang merupakan calon pemimpin masa depan dari Bojonegoro.

Selain itu, ia mendorong agar Wahono terus turun ke masyarakat seperti yang sering dilakukan. Hal ini bertujuan agar segala bentuk aspirasi masyarakat untuk kemajuan kabupaten terserap dengan baik.

Dengan demikian kepemimpinan Wahono ke depannya dapat merealisasikan berbagai program sesuai dengan aspirasi masyarakat.

"Mas Wahono harus rajin-rajin turun dan menyapa langsung masyarakat Bojonegoro," ujar Gus Nafik.

Adapun Wahono merupakan sosok yang diidolakan masyarakat untuk memimpin Bojonegoro. Bersama dengan calon wakil bupati Nurul Azizah, Wahono siap membawa Bojonegoro lebih maju dari sebelumnya.

Maka dari itu, Gus Nafik berpesan agar Wahono bisa mempersiapkan diri untuk menjadi orang nomor satu di Bojonegoro. Ia menekankan, Wahono bisa membawa Bojonegoro lebih baik dan lebih maju.

"Saya menitipkan kepada Mas Wahono, harus siap segala-galanya. Baik itu lahir dan bathin," pungkas Gus Nafik.

Pantun Gus Miftah untuk Setyo Wahono

Konser Silaturahmi Kebangsaan yang digelar di Bojonegoro, Jawa Timur (Jatim) pada Senin malam 12 Agustus 2024 menjadi momen yang penuh makna dengan kehadiran ulama kondang, Gus Miftah.

Acara yang diprakarsai oleh bakal calon bupati (bakal cabup) Setyo Wahono ini dihadiri ribuan warga serta tokoh-tokoh penting yang ingin menyuarakan pesan persatuan dan kebangsaan.

Gus Miftah, yang dikenal luas dengan pendekatan dakwahnya yang ramah dan merangkul semua kalangan, tampil di hadapan para hadirin dengan gaya khasnya. Ia menyampaikan ceramah yang sarat akan pesan moral, persatuan, dan semangat kebangsaan.

Namun, yang menjadi sorotan utama adalah isyarat dukungan penuh yang diberikan kepada Bakal Cabup Bojonegoro Setyo Wahono dalam Pemilihan Kepala Daerah ataau Pilkada 2024.

Dalam ceramahnya, Gus Miftah menyisipkan pantun yang secara jelas menunjukkan dukungannya kepada Setyo Wahono. Pantun yang ia lontarkan berhasil membangkitkan semangat para pendukung Setyo Wahono dan membuat suasana semakin hidup.

"Minum kopi rasanya nikmat, Makan nongko ditambah roti. Mari ngaji dan bersalawat, Bapak Wahono dadi bupati," ucap Gus Miftah saat berpantun, yang disampaikan melalui keterangan tertulis, Selasa (13/8/2024).

Pantun tersebut disambut dengan tepuk tangan meriah dan ribuan hadirin yang serentak bersorak Amin.

Dukungan Gus Miftah kepada Setyo Wahono ini semakin membangkitkan optimisme dan semangat para pendukung Wahono-Nurul, bakal pasangan calon yang tengah bertarung dalam Pilbup Bojonegoro 2024 mendatang.

 

Infografis Gelombang Demonstrasi Marak, DPR Batalkan Pengesahan Revisi UU Pilkada. (Liputan6.com/Abdillah)
Infografis Gelombang Demonstrasi Marak, DPR Batalkan Pengesahan Revisi UU Pilkada. (Liputan6.com/Abdillah)
Lanjutkan Membaca ↓
Loading

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya