Menguji Porsche Panamera di Jalanan Taiwan

Liputan6.com diberikan kesempatan untuk merasakan performa dan kenyamanan maksimal dari Porsche Panamera di Taiwan.

oleh Septian Pamungkas diperbarui 31 Mar 2017, 20:37 WIB
Diterbitkan 31 Mar 2017, 20:37 WIB
Porsche
Porsche Panamera diuji di jalanan Taiwan oleh sejumlah jurnalis dari Indonesia, Malaysia dan Thailand. (Septian/Liputan6.com)

Liputan6.com, Nantou Country - Akhir bulan lalu PT Eurokars Artha Utama (Eurokars) melansir Porsche Panamera terbaru untuk pasar Indonesia. Ada dua tipe yang dihadirkan, yakni based model (standar) dan 4S.

Baru-baru ini Liputan6.com bersama beberapa media nasional dari Indonesia diberikan kesempatan untuk merasakan performa dan kenyamanan maksimal dari mobil yang masuk dalam kategori luxury saloon tersebut di Taiwan, Kamis (30/3). Di sini kami melakukan test drive bersama dengan jurnalis Thailand dan Malaysia.

Perjalanan dimulai pagi hari dari Hotel Fleur de Chine Sun Moon Lake, Nantou County, Taiwan. Mobil premium asal Jerman ini diuji kehandalan dengan menempuh jarak hingga 200 km. Instruktur Porsche turut memandu perjalanan cukup panjang tersebut dan memastikan sesi test drive berjalan mulus.

Melalui acara ini Porsche ingin membuktikan keandalan produknya baik dari segi performa maupun kenyamanannya. Beragam kondisi jalan dilalui, mulai dari berkelok-kelok dan naik turun khas pegunungan dan juga menguji kecepatan di jalan bebas hambatan Nantou Country.

"Pada media drive Panamera ini, kami ingin memberikan peserta kami eksposur sebanyak mungkin untuk sisi yang berbeda dari Panamera. Kami menciptakan dua rute berbeda untuk merasakan kecepatan dan kesenangan dalam berkendara seta memahami lebih banyak tentang mobil ini," terang Managing Director Porsche Asia Pacific Martin Limpert.

Tidak hanya itu, Porsche juga ingin memberikan pengalaman mengenai teknologi Porsche Dynamic Light System (PDLS) yang tersemat pada mobil ini. Konon teknologi ini dapat membantu pengemudi dalam mendapatkan visibilitas lebih baik saat berkendara di malam hari.

Adapun unit yang disiapkan dalam acara ini ada beberapa tipe, yakni Panamera (standar), Panamera 4 dan Panamera 4S dengan spesifikasi Taiwan yang menggunakan setir kiri. Secara spesifikasi mesin dan juga dimensi, sama dengan yang ditawarkan di Tanah Air.

Di Indonesia sendiri Porsche Panamera sudah tersedia di dua dealer resmi mereka, yakni Porsche Center Jakarta dan Surabaya. Sebagai informasi, saat ini di Indonesia baru tersedia Porsche 4S yang dibekali mesin V6 twin turbo berkapasitas 2,9 liter berkekuatan 440 Tk yang dikawinkan dengan transmisi dual-clutch 8 percepatan.

Nantikan ulasan lengkap seputar test drive Porsche Panamera pada artikel selanjutnya.

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya