Suzuki Ignis Sukses Jungkalkan Honda Brio

Suzuki Ignis sukses menjungkalkan Honda Brio yang selama ini menguasai kelas city car.

oleh Herdi Muhardi diperbarui 20 Jul 2017, 17:41 WIB
Diterbitkan 20 Jul 2017, 17:41 WIB
Suzuki Ignis
Suzuki Ignis tampil di IIMS 2017. (Herdi Muhardi)

Liputan6.com, Jakarta - Berdasarkan data Gabungan Industri Kendaraan Bermotor Indonesia (Gaikindo), wholesales (penjualan pabrik ke dealer) mobil di segmen city car sepanjang semester pertama 2017 tercatat sebanyak 15.262 unit.

Angka ini mengalami kenaikan 35 persen dibandingkan periode yang sama pada tahun sebelumnya yang mencapai 11.272 unit.

Setelah ditelisik, ternyata salah satu penyumbang penjualan mobil paling banyak dikarenakan kehadiran pendatang baru, Suzuki Ignis.

Meski seumur jagung atau diluncurkan pada Maret 2017, penjualan Suzuki Ignis hingga Juni lalu tembus 5.524 unit.

Secara otomatis, penjualan Ignis yang hanya empat bulan, mampu menumbangkan beberapa penghuni city car lain.

Sebut saja Honda Brio, city car itu kini berada di urutan kedua atau di bawah Suzuki Ignis, dengan penjualan sepanjang Januari-Juni 2017 hanya 5.295 unit.

Di urutan ketiga, mobil perkotaan yang cukup banyak dicari konsumen adalah model March 1.563 unit, lalu Mitsubishi Mirage 1.076 unit, Daihatsu Sirion 815 unit, dan Toyota Etios 500 unit.

Adapun dua merek city car non-Jepang yakni duo Korea Selatan, KIA Picanto dan Hyundai i10, masing-masing menyumbangkan 86 unit dan 66 unit.

Sedangkan Renault Kwid sendiri yang digadang-gadang memiliki harga murah dan dapat mengancam kedigdayaan mobil murah ramah lingkungan atau Low Cost Green Car (LCGC) ternyata tak banyak mendorong. Sebab, Renault Kwid hanya laku terjual sebanyak 83 unit.

 

Simak juga video menarik di bawah ini:

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya