Federal Mobil Lubricants Dukung Program Pemerintah Menuju Standar Emisi Euro 4

Federal Mobil Lubricants mengadakan gerakan penanaman pohon di area pabrik PT Federal Karyatama di Cilegon sebagai salah satu dukungan terhadap program pemerintah menuju Standar Emisi Euro 4.

oleh Gilar Ramdhani diperbarui 09 Mei 2018, 15:30 WIB
Diterbitkan 09 Mei 2018, 15:30 WIB
Federal Mobil Lubricants Dukung Program Pemerintah Menuju Standar Emisi Euro 4
Federal Mobil Lubricants mengadakan gerakan penanaman pohon di area pabrik PT Federal Karyatama di Cilegon sebagai salah satu dukungan terhadap program pemerintah menuju Standar Emisi Euro 4.

Liputan6.com, Jakarta Federal Mobil Lubricants siap mendukung program pemerintah dalam menurunkan kadar emisi gas buang untuk lingkungan hidup yang lebih baik di Indonesia.

Pemerintah Indonesia, seperti diberitakan media-media nasional, memutuskan untuk segera memberlakukan standar emisi Euro 4 dan industri kendaraan di Indonesia menyatakan siap memenuhi aturan tersebut. Saat ini Indonesia masih menggunakan Euro2, berdasarkan Keputusan Menteri Negara Lingkungan Hidup No 141/2003 tentang Ambang Batas Emisi Gas Buang Kendaraan Bermotor Tipe Baru sejak 2007.

Dalam upaya mengurangi emisi, Uni Eropa (European Union - EU) menempuh cara dengan menggunakan teknologi transportasi yang ramah lingkungan. Di awal 1990, EU mengeluarkan peraturan yang mewajibkan penggunaan katalis untuk mobil bensin, sering disebut standar Euro 1, hal ini bertujuan untuk memperkecil kadar bahan pencemaran yang dihasilkan kendaraan bermotor. Secara bertahap EU memperketat peraturan menjadi standar Euro 2 (1996), Euro 3 (2000), Euro 4 (2005), Euro 5 (2009), dan Euro 6 (2014).

“Dalam waktu dekat ini, program pemerintah akan memenuhi aturan standar emisi Euro 4 untuk kendaraan roda empat dan lebih di Indonesia. Kami PT Federal Karyatama telah menerapkan inovasi formulasi guna mendukung peraturan pemerintah tersebut pada produk oli kendaraan roda empat unggulan kami yaitu Federal Mobil Lubricants," ujar Patrick Adhiatmadja, President Director MPM Lubricants di area pabrik PT Federal Karyatama di Cilegon, Rabu (9/5).

Bentuk lain dukungan terhadap program pemerintah tersebut, Federal Mobil Lubricants mengadakan gerakan penanaman pohon di area pabrik PT Federal Karyatama di Cilegon mengusung tema "Drive Smart, Save The Earth". Ini merupakan bentuk dukungan penuh formula Federal Mobil Lubricants terhadap standar Euro 4 yang membuat performa mesin mobil semakin baik dan lebih ramah lingkungan. 

"Pastikan Anda berperan serta mengurangi emisi gas buang,” ujar Patrick Adhiatmadja.

 

Federal Mobil Lubricants Dukung Program Pemerintah Menuju Standar Emisi Euro 4
Federal Mobil Lubricants mengadakan gerakan penanaman pohon di area pabrik PT Federal Karyatama di Cilegon.

"Sejak awal dirancang, pabrik kami sudah memiliki konsep eco-friendly dengan sistem pembuangan limbah yang sesuai dengan peraturan pemerintah. Selain itu, komitmen dari Komunitas Federal Mobil pun turut serta dalam memberikan kontribusi untuk gerakan dukungan terhadap program pemerintah untuk standar emisi Euro 4 ini," jelas Patrick.

Federal Mobil

Federal Mobil Lubricants hadir pada tahun 2015. Federal Mobil Lubricants berupaya memenuhi kebutuhan pengguna roda empat atas pelumas berkualitas untuk mesin gasoline dan diesel.

Pengalaman yang telah teruji dan terbukti di industri pelumas, menjadikan produk Federal Mobil Lubricants dengan cepat menjadi penantang kuat produk-produk pelumas mobil yang telah hadir sebelumnya. Rilis data riset lembaga independen menyebutkan bahwa Federal Mobil Lubricants menempati posisi 5 besar produk pelumas berdasarkan aktivitas penetrasi pasar yang dilakukannya.

Dengan program pemerintah Indonesia jelang Euro 4 yaitu memiliki bahan bakar bensin yang lebih bersih dengan kualitas yang lebih baik, akan menjadi sesuai dengan didukung oleh oli mobil yang sesuai dengan mesin mobil yang beredar saat ini.

Federal Mobil Lubricants selalu terinovasi untuk menciptakan produk dengan terobosan terbaru, desain oli mobil dengan API SN yang sudah dimiliki oleh Federal Mobil Lubricants, telah melengkapi varian produk bensin untuk dapat memenuhi standar emisi Euro 4 yang akan segera ditetapkan pemerintah dalam waktu dekat di tahun 2018 ini.

Selain itu, semua produk-produk Federal Mobil Lubricants sudah bersertifikasi SNI, menjadikannya produk yang ramah lingkungan dan juga ramah bagi konsumen.

 

(*)

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya