Liputan6.com, Jakarta - Mengikuti gelaran Gaikindo Indonesia International Auto Show (GIIAS) 2019, PT Autochem Industry meluncurkan jajaran produk unggulannya, master Scooter Special package. Untuk jenisnya, antara lain oli mesin, oli transmisi, dan perawatan mesin.
"Produk ini, merupakan paket lengkap dari merek Master yang kami luncurkan untuk memenuhi kebutuhan terhadap pengguna skuter matik (skutik) di Indonesia," jelas Robby Hartono, Direktur PT Autochem Industry, di gelaran GIIAS 2019, di ICE, BSD, Tangerang Selatan.
Advertisement
Baca Juga
Produk oli motor yang dipasarkan, adalah Master Durability dan Master Silentium. Kedua produk ini, memiliki spesifikasi SAE 10W-30 dan SAE 10W-40. Produk oli sintetis ini memiliki keunggulan pada usia pakai yang lebih lama, serta dirancang untuk mesin dengan menggunakan piston forged maupun non forged.
Kemudian, ada juga Master Silentium SAE 20W-50 yang dikembangkan khusus untuk sepeda motor dengan usia pakai di atas lima tahun. Oli ini, dikembangkan untuk mesin sepeda motor yang lebih hening.
Sedangkan oli transmisi, Master Gear Oil SAE 80W-90 GL-5 untuk skutik. Produk ini, dengan penambahan aditif khusus yang bertujuan untuk memberikan perlindungan ekstra antar logam sehingga suhu kerjanya tetap terjaga.
Terakhir, juga terdapat produk perawatan mesin, yaitu Master Petrol Injector, Oil System Cleaner, dan Metal Treatment.
Saksikan Video Pilihan di Bawah Ini:
Harga
Harganya, produk ini dibanderol mulai Rp16 ribu untuk Master Gear Oil, Rp19 ribu untuk Petrol Injector dan Oil System Cleaner, dan Rp29 ribu untuk Metal Treatment.
Sedangkan harga oli motor, yaitu Master Durability SAE 10W-30 Rp54 ribu, dan SAE 10W-40 Rp62.500. Sementara Master Silentium, SAE 20W-50 dihargai Rp70.700. Semua harga tersebut, khusus selama GIIAS 2019 mendapatkan potongan harga hingga 75 persen dan paket promo pembelian khusus.
Â
Â
Â
Advertisement