Mobil Sport Terbaru Honda Unjuk Gigi Pekan Depan

Populasi sportscar memang tak sebanyak model lainnya. Namun, terlahir kembalinya Toyota Supra menjadi pemicu bagi pabrikan Jepang lainnya, misalkan saja Honda.

oleh Liputan6.com diperbarui 12 Agu 2019, 11:02 WIB
Diterbitkan 12 Agu 2019, 11:02 WIB
Teaser Acura Type S Concept
Teaser Acura Type S Concept (Honda Global)

Liputan6.com, Monterey - Populasi sportscar memang tak sebanyak model lainnya. Namun, terlahir kembalinya Toyota Supra menjadi pemicu bagi pabrikan Jepang lainnya, misalkan saja Honda.

 

Pekan depan, tepatnya 15 Agustus, Honda akan memamerkan mobil konsep terbarunya dalam gelaran Monterey Car Week 2019. Hal itu disampaikan langsung di situs Honda global.

Nantinya, mobil bernama Type S Concept ini akan berada di bawah anak perusahaan mereka, Acura. Namun, bukan sportcar 2 pintu seperti Toyota Supra, mobil konsep ini adalah sebuah sedan 4 pintu.

Hal itu tampak pada video yang diunggah oleh Acura dalam akun Youtube resminya. Mobil ini terlihat memiliki kabin panjang dan siluet bodi yang terbilang tak terlalu istimewa.

Mengutip dari Carandriver.com, kemungkinan besar mobil konsep ini adalah model terbaru sedan mereka, Acura TLX Type S 2021. Dengan demikian, mobil tersebut bukanlah produk flagship.

Meski demikian, diprediksi sektor dapur pacunya dihuni mesin andalan Acura, 6-silinder V6 berkapasitas 3.500 cc. Dengan konfigurasi tersebut, Aura Type S Concept akan mendapat asupan tenaga di atas 250 Tk.

Sumber: Otosia.com

 

Saksikan Video Pilihan di Bawah Ini:

Warna Baru Acura NSX 2020 Terinspirasi Pendahulunya

Acura Luncurkan NSX 2020 dengan Warna Klasik Pendahulunya
Acura, divisi mobil mewah dari Honda meluncurkan warna baru untuk NSX 2020 yaitu Indy Yellow Pearl (Carscoops)

Acura, divisi mobil mewah dari Honda meluncurkan warna baru untuk NSX 2020 yaitu Indy Yellow Pearl. Warna ini merupakan warna klasik kedua yang diproduksi setelah warna Berlina Black.

Indy Yellow sendiri merupakan salah satu warna yang ada pada NSX original dan merupakan warna terpopuler ke lima saat itu sebelum digantikan oleh Rio Yellow di tahun 2004 dan 2005.

 

 
 

 

Dilansir Carscoops.com , belum ada informasi harga untuk pilihan warna ini, untuk sekarang warna standar NSX terdiri dari tiga tipe yaitu Curva Red, Berlina Black, dan 130R White. Warna lain yaitu The Thermal Orange Pearl, Source Silver Metallic, dan Casio White Pearl dikenakan tambahan biaya sekitar 10 juta rupiah sementara untuk warna Valencia Red Pearl dan Nouvelle Blue Pearl sebesar 85 juta rupiah.

Pengiriman NSX 2020 akan dimulai pada bulan November tetapi sudah mulai bisa dipesan dengan MSRP sebesar kisaran 2 miliar rupiah. Diproduksi di Marysville, Ohio, NSX 2020 dipersenjatai dengan mesin 3.5 L twin turbo V6 dengan 9 percepatan transimisi automatic dan tiga penggerak elektrik yang menghasilkan total 573 Tk.

Warna baru Acura NSX ini nantinya akan ditampilkan di acara 2019 Monterey Car Week, Amerika Serikat.

Penulis: Khema Aryaputra

 
 
Lanjutkan Membaca ↓
Loading

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya