Spesifikasi Lamborghini Aventador, Supercar Raffi Ahmad yang Terbakar

Lamborghini Aventador milik Raffi Ahmad terbakar di kawasan Sentul Selatan, Bogor, Jawa Barat, Sabtu (19/10/2019) sore. Kabar tersebut didapatkan langsung dari Irwansyah, yang juga sahabat karib suami Nagita Slavina itu.

oleh Amal Abdurachman diperbarui 19 Okt 2019, 21:24 WIB
Diterbitkan 19 Okt 2019, 21:24 WIB
Lamborghini Aventador milik Raffi Ahmad yang dimodif menyerupai mobil Batman (YouTube/ RansEntertainment)
Lamborghini Aventador milik Raffi Ahmad yang dimodif menyerupai mobil Batman (YouTube/ RansEntertainment)
Liputan6.com, Jakarta -

Lamborghini Aventador milik Raffi Ahmad terbakar di kawasan Sentul Selatan, Bogor, Jawa Barat, Sabtu (19/10/2019) sore. Kabar tersebut didapatkan langsung dari Irwansyah, yang juga sahabat karib suami Nagita Slavina itu.

Kepada Irwansyah, Raffi Ahmad membenarkan mobil Lamborghini miliknya terbakar. "Tapi nggak kenapa-kenapa kok (terbakarnya)," kata Irwansyah saat ditemui di kawasan Jalan Bangka Raya, Jakarta Selatan, Sabtu (19/10/2019).

Lamborghini Aventador sendiri merupakan supercar berlogo banteng berdarah Italia yang tak perlu diragukan lagi kemampuannya. Dalam keadaan standar, Lamborghini Aventador LP700-4 mengadopsi mesin V12 6,5 liter naturally aspirated-nya. 
 
LP sendiri merupakan singkatan dari Longitudinal Posteriore, yang artinya mesin tengah dipasangkan dengan posisi longitudinal. 700 mewakili tenaga sebesar 700 Ps (690 Tk) dan angka 4 mewakili sistem penggerak 4-wheel drive.
 
Lamborghini Aventador pun memilki banyak varian dengan tenaga yang lebih buas dibanding varian 'standar'. Sebut saja Aventador LP 700-4 Roadster, Aventador LP 750-4 SuperVeloce, Aventador LP 750-4 SuperVeloce Roadster, Aventador LP 740-4 S, Aventador LP740-4 S Roadster, Aventador LP770-4 SVJ, Aventador LP770-4 SVJ Roadster, dan lain sebagainya.
 
Hingga berita ini diturunkan, Liputan6.com masih berusaha untuk mengonfirmasi kabar tersebut kepada Raffi Ahmad

Saksikan Video Pilihan di Bawah Ini:

Rasa Berkendaranya Sangat Liar

Liputan6.com pernah menjajal Lamborghini Aventador pada tahun 2014 silam di ajang Lamborghini Esperienza, Sirkuit Sepang, Malaysia. Tidak salah jika Lamborghini Aventador ini disebut sebagai banteng mengamuk.

Aventador dilengkapi dengan 3 mode berkendara, yaitu STRADA, SPORT, dan CORSA. Mode Corsa adalah pilihan yang tepat untuk merasakan potensi yang dimiliki oleh Aventador. 

Dan benar saja, akselerasinya terasa liar dan sentakan setiap perpindahan gear terasa (berkat penggunaan transmisi otomatis single-clutch). Jantung Liputan6.com berdetak sangat kencang menahan G-Force yang dihasilkan. Sangat mudah untuk mencapai kecepatan 250 kpj di lintasan lurus sirkuit Sepang. 

Sistem penggerak 4-wheel drive membuatnya terasa mantap saat diajak bermanuver di tikungan tajam. Gaya downforce yang dimiliki seakan-akan mampu membuat mobil melekat dengan aspal secara sempurna.

Karakter berkendaranya bisa dibilang berbeda dibanding pabrikan supercar lainnya, sebut saja McLaren dan Ferrari. 

Lanjutkan Membaca ↓
Loading

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya