Toyota Gazoo Racing Diklaim Menyuguhkan Sesuatu yang Lebih dari TRD Sportivo

Sub-brand TRD termasuk TRD Sportivo yang selama ini melekat pada beberapa produk Toyota Indonesia kini digantikan dengan line up Toyota Gazoo Racing.

oleh Septian Pamungkas diperbarui 20 Agu 2021, 06:08 WIB
Diterbitkan 20 Agu 2021, 06:08 WIB
Toyota Resmi Bawa 5 Model Gazoo Racing (Ist)
Toyota Resmi Bawa 5 Model Gazoo Racing (Ist)

Liputan6.com, Jakarta - Sub-brand TRD termasuk TRD Sportivo yang selama ini melekat pada beberapa produk Toyota Indonesia kini digantikan dengan line up Toyota Gazoo Racing. 

Seperti diketahui, TRD merupakan singkatan dari Toyota Racing Development, yang tak lain sub-brand Toyota untuk kendaraan berperforma dan berpenampilan sporty. Sementara TRD Sportivo hanya berfokus pada sisi kosmetik saja.

Menurut Wakil Presiden Direktur PT Toyota Astra Motor (TAM) Henry Tanoto, Toyota Indonesia memiliki beberapa existing model dengan identitas TRD sebagai bentuk sporty dan sport car. Dan model ini turut menyumbang penjualan cukup banyak.

"Ternyata di model yang ada label TRD-nya itu penjualannya tinggi. Kalau sekarang itu lebih dari 75 persen dari existing model yang ada," terang Henry saat berbincang bersama media secara virtual belum lama ini.

Angka tersebut meningkat dibanding beberapa tahun sebelumnya. Ini menunjukan model dengan tampilan sporty begitu diminati konsumen. Dan hal inilah yang membuat Toyota Indonesia menghadirkan brand GR.

"Kalau bicara empat tahun yang lalu, penjualannya (model TRD) sekitar 50 persenan. (Peningkatan penjualan) itu menunjukkan minat pada sporty car itu naik terus maka dengan hal inilah kita merasa GR brand launching ini menjadi hal yang penting buat masyarakat otomotif di Indonesia," jelas Henry.

 

* Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.

GR Memiliki Nilai Lebih dari TRD

Toyota GR Yaris
Toyota GR Yaris (Toyota)

Lebih lanjut Henry menyampaikan, selama ini TRD memberikan aura sporty baik sporty feeling maupun sporty looks dari existing model yang Toyota punya.

Meski demikian GR lebih lengkap karena tidak hanya "memoles" model yang sudah ada tetapi juga ada produk khusus yang dikembangkan berdasarkan DNA motorsport.

"Kalau kita lihat GR kan selain membuat sporty dari existing model juga ada yang komplit atau new product seperti GR Supra dan GR Yaris yang completely berbeda dengan Yaris kita (yang selama ini beredar di pasar Indonesia)," papar Henry.

"Jadi GR brand ini tidak hanya menggantikan TRD di Indonesia tapi juga akan memberikan added value yang lebih ke pelanggan dimana pelanggan bisa merasakan pengalaman berkendara yang lebih baik dan menyenangkan," pungkasnya.

Secara total, terdapat delapan (8) line-up produk Toyota Gazoo Racing di Indonesia, di antaranya GR Supra, GR Yaris, Raize GR Sport, Rush GR Sport, Fortuner GR Sport, Yaris GR Sport, Agya GR Sport dan Veloz GR Limited.

Infografis 4 Tips Jaga Kesehatan Mental Saat Pandemi Covid-19

Infografis 4 Tips Jaga Kesehatan Mental Saat Pandemi Covid-19. (Liputan6.com/Trieyasni)
Infografis 4 Tips Jaga Kesehatan Mental Saat Pandemi Covid-19. (Liputan6.com/Trieyasni)
Lanjutkan Membaca ↓
Loading

Live Streaming

Powered by

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya