Liputan6.com, Cipanas - Partai Demokrat bersiap menyambut pilkada serentak 2015. Partai yang diketuai Susilo Bambang Yudhoyono itupun mengadakan rapat pleno Pengurus Pusat DPP dan pendidikan politik yang diadakan di Cipanas, Jawa Barat pada hari ini.
Anggota juru bicara DPP Partai Demokrat Imelda Sari mengatakan, dalam rapat pleno nanti, Ketua Umum Partai Demokrat Susilo Bambang Yudhoyono akan turun langsung memberikan pengarahan kepada para pengurus baru.
"Malam ini akan diadakan rapat pleno, di mana dihadiri oleh para pengurus harian yang berjumlah 350, termasuk fraksi DPR, majelis tinggi, serta dewan kehormatan. Pada kesempatan itu, Ketua Umum Pak SBY akan memberikan pengarahan untuk mengonsolidasikan dan mengoptimalkan kerja partai," ujar Imelda di Cipanas, Cianjur, Jawa Barat, Jumat (28/8/2015)
Imelda menjelaskan, pada acara yang berlangsung dari 28-30 Agustus itu, akan ada pendidikan politik bagi para kader yang menjadi calon kepala daerah.
"Sekitar 129 calon kepala daerah akan menjalani pendidikan politik. Di mana mereka akan diberikan pendidikan oleh Bapak Ketua Umum. Apa saja poin penting guna memenangkan hati rakyat," ungkap Imelda.
Imelda menuturkan, 223 pasangan calon yang diusung partainya dan 5 pasangan calon yang didukung akan turut hadir. SBY nanti akan memberikan cara untuk memenangkan pilkada.
"Sekitar 223 pasangan calon yang kami usung juga akan hadir. Selain itu ada 5 pasangan calon yang tidak kami usung, tapi kami dukung, juga akan hadir. Total ada sekitar 238 pasangan akan diberikan kiat untuk memenangkan Pilkada yang langsung disampaikan oleh Pak Ketua," tandas Imelda. (Mvi/Mut)
Tatap Kemenangan Pilkada, SBY Beri Pengarahan Kader Demokrat
Pada acara yang berlangsung dari 28-30 Agustus itu, akan ada pendidikan politik bagi para kader yang menjadi calon kepala daerah.
diperbarui 28 Agu 2015, 17:12 WIBDiterbitkan 28 Agu 2015, 17:12 WIB
SBY saat berada di Kantor DPD Partai Demokrat Bali di Denpasar, Jumat (6/3/2015) (Liputan6.com/Dewi Divianta)
Advertisement
POPULER
1 2 3 4 5 6 7 8 9 10
Berita Terbaru
Lotus Birth Adalah Metode Persalinan Alami yang Kontroversial
Bahlil Lahadalia Lantik Djoko Siswanto jadi Kepala SKK Migas, Ini Profilnya
Mengenal Teknik Brewing Adalah Seni Menyeduh Kopi Manual
Kebakaran di Papanggo Jakut Jumat Dinihari, 4 Orang Meninggal Dunia
3 Zodiak Ini Paling Percaya Takhayul, Jadi Merepotkan dengan Sikap Parnonya
Rahasia Tekstur Lembut Daging Steak Wagyu Lokal Meski Skor Marblingnya Rendah
Gunung Lewotobi Laki-Laki Masih Bergejolak, Radius 7 Km dari Puncak Dikosongkan
Joshua Zirkzee Dibuang, Manchester United Temukan Penggantinya Baru 20 Tahun
7 Potret Tria Changcuters dan Dhatu Rembulan, Foto Pernikahan Curi Perhatian
Kementerian ESDM Lagi Cari Patriot Energi, Mau Bergabung?
Asal Usul Anggrek Tien, Tanaman Endemik Asal Sumatra Utara
Bagaimana Pendekatan Donald Trump atas Perang Israel Vs Hamas dan Hizbullah?