Rumah Seleb Hollywood dengan Pengamanan Super Ketat

Entah karena iseng atau memang karena ingin bertindak jahat, beberapa orang membobol rumah selebriti Hollywood.

oleh Wahyu Ardiyanto diperbarui 21 Sep 2016, 16:00 WIB
Diterbitkan 21 Sep 2016, 16:00 WIB
20160921-rumah selebriti pengamanan-rumahcom-boy
Entah karena iseng atau memang karena ingin bertindak jahat, beberapa orang membobol rumah selebriti Hollywood.

Liputan6.com, Jakarta Anda masih ingat kejadian pada tahun 2008 di mana sekelompok remaja masuk ke rumah-rumah sejumlah artis papan atas Hollywood – seperti Paris Hilton dan Lindsay Lohan – dan menjarah perhiasan dan pakaian buatan desainer di rumah-rumah tersebut?

Para selebriti ini menjadi target karena sistem keamanan di rumah mereka lemah, sehingga sekelompok remaja mampu menggakalinya. Apalagi jika yang masih menggunakan metode menyembunyikan kunci cadangan di bawah keset.

Tujuan para penjahat itu membobol rumah para selebriti Hollywood bukan semata karena harta, tetapi ada juga yang karena menganggapnya sebagai tantangan.

Setelah berbagai kejadian tersebut, para selebriti lainnya pun mulai memerhatikan keamanan rumahnya. Semua orang, mulai dari Brad Pitt dan Angelina Jolie hingga Paris Hilton pun mulai meningkatkan keamanan rumahnya.

Namun beberapa peningkatan keamanan yang dilakukan bisa dibilang dalam kadar yang sudah kelewatan. Dan seperti yang diilansir dari Rumah.com, berikut adalah sejumlah selebriti yang memiliki sistem keamanan yang cukup ketat di rumahnya.

Brad Pitt & Angelina Jolie

Brad dan Angelina memanfaatkan sistem keamanan berteknologi tinggi untuk keamanan rumahnya.

Pasangan Hollywood yang memiliki enam anak ini tentunya tidak ingin mengambil risiko untuk urusan perlindungan bagi keluarga dan harta bendanya. Mereka menghabiskan uang hingga $ 235 juta demi meningkatkan keamanan rumahnya.

Mereka memanfaatkan sistem keamanan berteknologi tinggi yang meliputi kamera yang mendeteksi gerakan, identifikasi sidik jari digital untuk mengakses bagian tertentu dari rumah, dan mantan perwira dari Special Air Services yang sangat terlatih untuk menjaga rumah mereka setiap saat.

50 Cent (Curtis Jackson)

Demi keamanan, 50 Cent bersedia untuk bayar mahal.

Untuk urusan rumah, rapper 50 Cent tidak main-main jika menyangkut keamanannya. Tidak seperti superstar hip hop lainnya, ia tidak hanya menghabiskan uangnya dengan berfoya-foya di klub saja.

Setelah berkali-kali harus mempertahankan keselamatan dirinya dari sejumlah serangan, dia beranggapan bahwa keamanan adalah investasi, bukan pemborosan. Dan untuk itu dia bahkan bersedia untuk bayar mahal.

Rapper yang cukup produktif ini menghabiskan lebih dari $ 1 Juta per tahunnya hanya untuk melindungi rumahnya di Connecticut. Kamera pengawas yang banyak dan sistem keamanan di sekelilingnya membuatnya memiliki mata yang mengawasi segala hal yang terjadi di rumahnya.

Dan hal ini tentu saja membantu 50 Cent untuk tidur lebih nyenyak di malam hari.

Tom Brady & Gisele Bundchen

Brady dan Bundchen juga membuat parit yang mengelilingi kompleks rumah mereka yang seluas 14 ribu kaki per segi demi keamanan.

Pasangan yang terkenal glamor ini cukup unik, mereka menerapkan cara yang kuno untuk keamanan rumahnya.

Mereka tidak puas dengan hanya sensor gerak dan kamera pengawas, jadi mereka juga membuat parit yang mengelilingi kompleks rumah mereka yang seluas 14 ribu kaki per segi di California.

Gaya hidup pasangan ini memang seperti bangsawan Amerika, jadi tidak mengherankan jika mereka menerapkan strategi keamanan seperti yang digunakan kerajaan di masa lampau.

Dan pastinya, Brady dan Bundchen siap melakukan segala hal demi menjaga rumah mereka agar selalu aman.

Tom Cruise

Tom Cruise sangat serius dengan masalah keamanan seperti halnya dengan karirnya.

Tidak mengherankan jika salah satu nama terbesar di Hollywood ini juga sangat peduli dengan keamanan rumahnya. Tom Cruise sangat serius dengan masalah keamanan seperti halnya dengan karirnya.

Tidak ada yang bisa masuk rumahnya tanpa melewati gerbang dan penjaga yang ditempatkan di pintu masuk rumahnya.

Dan dia membuat aturan untuk rumahnya dengan aturan ala militer, menetapkan daerah-daerah tertentu di mana stafnya tidak diperbolehkan masuk, bahkan juga menjalankan pemeriksaan pada semua karyawan di rumahnya.

Sang mega bintang ini jelas tidak main-main dengan langkah-langkah keamanan intensif yang diterapkannya demi melindungi rumahnya.

Johnny Depp

Untuk keamanan Depp juga memanfaatkan gerbang besi berteknologi tinggi.

Meskipun karakteristiknya tampak santai, namun untuk urusan keamanan rumahnya Johnny Depp sangat serius. Dan gaya Depp yang khas, dia melakukannya dengan gayanya sendiri, dengan cara yang unik.

Rumahnya di L.A. bisa dibilang seperti istana, lengkap dengan kubah, benteng, dan menara. Tapi dia tidak bergantung pada arsitektur tersebut untuk mengamankan harta bendanya.

Depp menggunakan perlindungan dengan menambahkan penjaga, kamera, dan sistem alarm, dan membuat hanya satu pintu masuk ke tempatnya, dengan gerbang besi berteknologi tinggi.

Beyoncé & Jay Z

Bagi Beyonce dan Jay Z, uang $ 4 juta setiap tahun cukup sepadan jika dibandingkan keselamatan mereka sekeluarga.

Pasangan juga sangat serius soal keamanan. Baru-baru ini mereka menyewa keamanan secara full time untuk menjaga rumah baru mereka yang terletak di Garden District, New Orleans, bahkan sebelum mereka pindah ke sana.

Tapi bagi pasangan yang memiliki putri bernama Blue Ivy, ini menghabiskan uang hingga $ 4 juta setiap tahun cukup sepadan jika dibandingkan keselamatan mereka sekeluarga.

Foto: Improvenet.com

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya