Gempa Guncang Sumba Tengah

Badan Meteorologi Klimatologi dan Geofisika Kupang menyebutkan, gempa cukup keras tersebut terjadi pada kedalaman 10 km.

oleh Liputan6 diperbarui 15 Jul 2016, 08:55 WIB
Diterbitkan 15 Jul 2016, 08:55 WIB
Ilustrasi Gempa Bumi
Ilustrasi Gempa Bumi (Liputan6.com/Sangaji)

Liputan6.com, Jakarta - Gempa bumi berkekuatan 4,8 skala Richter (SR) mengguncang wilayah Kabupaten Sumba Tengah, Nusa Tenggara Timur, Jumat (15/7/2016), pukul 05.29 Wita.

Laporan Badan Meteorologi Klimatologi dan Geofisika Kupang menyebutkan, gempa cukup keras tersebut terjadi pada kedalaman 10 km.

Dikutip dari Antara, gempa berlokasi di 09.65 Lintang Selatan (LS), 119.72 Bujur Timur (BT), pada 18 km Tenggara, Sumba Tengah.

Belum ada laporan lebih jauh akibat gempa tersebut.

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya