Jemaah Umrah Meninggal Dunia Begitu Mendarat di Surabaya

Baru tiba di Bandara Juanda Surabaya, jemaah umrah tiba-tiba jatuh tak sadarkan diri.

oleh Dian Kurniawan diperbarui 29 Mar 2017, 14:29 WIB
Diterbitkan 29 Mar 2017, 14:29 WIB
Tiba di Surabaya, Jemaah Umrah Meninggal Dunia
Baru tiba di Bandara Juanda Surabaya, jemaah umrah tiba-tiba jatuh tak sadarkan diri. (Liputan6.com/Dian Kurniawan)

Liputan6.com, Surabaya - Jemaah umrah meninggal dunia sesampainya di Bandara Internasional Juanda, Selasa siang, 28 Maret 2017. Dia dinyatakan sudah tak bernyawa setelah dibawa ke klinik Graha Angkasa Pura I Juanda.

Jemaah itu bernama Simbar al Sarkaban Sarno (81) asal Desa Drancang Menganti RT 006/003 Surabaya, Jawa Timur. Berdasarkan informasi yang dihimpun Liputan6.com, kakek itu menumpang pesawat Garuda dengan nomor penerbangan GIA 985 dari Bandara Internasional King Abdul Aziz Jeddah tujuan Bandara Juanda Surabaya.

Kepala Humas Bandara Juanda Surabaya Anom Fitranggono menerangkan, sesampainya di Bandara Internasional Juanda pada pukul 11.13 WIB, saat menurunkan penumpang, tiba-tiba kakek tersebut tak sadarkan diri.

Salah seorang petugas yang mengetahui hal tersebut langsung membawanya ke kantor Pelabuhan Bandara Juanda Surabaya. Setelah diperiksa, tepat pada pukul 11.41 WIB, kondisi kakek tersebut sudah tak bernyawa. Oleh pihak Klinik Graha Angkasa Pura, pasien dinyatakan meninggal karena sakit.

Tag Terkait

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya