Perilaku Ganjil Ayam Peliharaan Sebelum Gempa Bumi di Soroako

Gempa bumi di Soroako hanya berkekuatan 3,4 SR.

oleh Eka Hakim diperbarui 29 Jul 2017, 19:01 WIB
Diterbitkan 29 Jul 2017, 19:01 WIB
Perilaku Ganjil Ayam Peliharaan Sebelum Gempa Bumi di Soroako
Gempa bumi di Soroako hanya berkekuatan 3,4 SR. (Liputan6.com/Eka Hakim)... Selengkapnya

Liputan6.com, Luwu Timur - Gempa bumi tektonik melanda daerah Soroako, Kabupaten Luwu Timur (Lutim), Sulsel, Sabtu (29/7/2017) pukul 14.00 Wita. Meski tidak sampai menimbulkan kerusakan, gempa bumi itu sempat membuat panik warga sekitar.

"Saya dan keluarga tadi duduk di depan rumah tiba tiba terasa tanah bergoyang tapi hanya berlangsung sebentar saja," kata Muh. Fajri, warga setempat, via pesan singkat.

Ia mengungkapkan sebelum getaran gempa terasa, terlebih dahulu ia melihat keanehan pada ayam peliharaannya. Dia melihat ayam peliharannya gelisah dan beterbangan keluar dari kandang.

"Selang 15 menit, tiba-tiba kami merasakan ada getaran sampai buat kami panik," kata Fajri.

Kepala Besar Badan Meteorologi Klimatologi dan Geofisika (BMKG) Wilayah IV Makassar, Fachri Radjab mengatakan hasil analisis BMKG menunjukkan gempa bumi yang terjadi berkekuatan 3,4 Skala Richter. Pusat gempa terletak pada 2.37 LS - 121.22 BT atau berada 24 kilometer timur laut Kabupaten Luwu Timur dengan kedalaman 10 kilometer.

Dampak gempa bumi pada skala I SIG (Skala Intensitas Gempabumi) BMKG/ III MMI (Modified Mercalli Intensity), lanjut dia, diperkirakan tak hanya dirasakan warga Lutim, tetapi juga dirasakan oleh masyarakat yang terdekat dengan Kab. Lutim.

"Ini juga berdasarkan informasi masyarakat yang merasakan adanya gempa tadi," ujarnya.

Meski demikian, ia berharap masyarakat tidak khawatir tapi tetap tenang karena gempa yang terjadi hanya berkekuatan relatif kecil.

"Berdasarkan posisi episenter, gempa bumi ini disebabkan oleh aktivitas sesar Matano. Sampai dengan informasi ini dibuat, belum ada gempa susulan dan informasi kerusakan akibat gempa bumi tersebut," ujar Fachri.

Saksikan video menarik di bawah ini:

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya