Gunung Semeru Erupsi, Ketahui Bahaya Abu Vulkanik Masuk ke Tubuh

Erupsi Gunung Semeru tersebut memuntahkan material abu vulkanik.

oleh Huyogo Simbolon diperbarui 07 Des 2021, 15:00 WIB
Diterbitkan 07 Des 2021, 15:00 WIB
FOTO: Yang Tersisa dari Amukan Erupsi Gunung Semeru
Seorang pria memeriksa truk yang tertimbun abu vulkanik pascaerupsi Gunung Semeru di Lumajang, Jawa Timur, 5 Desember 2021. Tiga jenazah ditemukan di dalam truk pasir yang terjebak erupsi Gunung Semeru. (AP Photo/Trisnadi)

Liputan6.com, Bandung - Gunung Semeru di Kabupaten Lumajang, Jawa Timur, mengalami erupsi pada Sabtu (4/12/2021). Erupsi tersebut memuntahkan material abu vulkanik.

Menurut ahli vulkanologi Institut Teknologi Bandung (ITB) Mirzam Abdurrachman, abu vulkanik tersebut perlu diwaspadai karena bisa berbahaya bagi pernapasan. Ketika menyelamatkan diri dari letusan gunung api, masyarakat seringkali abai menggunakan masker.

"Abu vulkanik yang kaya akan semen akan mudah menempel pada media yang basah. Jika abu vulkanik terhirup langsung, ia akan menempel dan tercetak di paru-paru kita yang basah dan kandungan oksigennya melimpah. Hal ini dapat menyebabkan permasalahan pernafasan akut," kata Mirzam dikutip dari laman resmi ITB, Selasa (7/12/2021).

Mirzam mengimbau kepada masyarakat yang terdampak material Gunung Semeru untuk selalu menggunakan masker atau kain yang sudah dibasahi air sebagai penutup hidung guna mencegah efek dari abu vulkanik tersebut.

Lebih jauh, ia mengatakan, berkaca dari kejadian erupsi gunung api yang pernah terjadi di Indonesia sebelumnya, sebagian besar masyarakat lebih percaya kepada juru kunci gunung api setempat. Tidak semua masyarakat yang tinggal di lereng gunung api terjangkau dengan internet dan bisa menerjemahkan hasil monitoring aktivitas gunung api dari para ahli.

"Hal ini menjadi catatan khusus. Masyarakat harus terus diedukasi karena mereka adalah objek yang harus menerima informasi. Minimal masyarakat bisa melakukan self-mitigation dan memahami gejala-gejala gunung api akan meletus. Jika tidak, kesalahan di masa lalu dan kerugian yang besar akan terus terulang," ungkapnya.

 

*** Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.

Simak Video Pilihan di Bawah Ini:

ITB Kirimkan Tim ke Lokasi Erupsi Semeru

FOTO: Yang Tersisa dari Amukan Erupsi Gunung Semeru
Warga melihat jembatan yang rusak akibat abu vulkanik pascaerupsi Gunung Semeru di Lumajang, Jawa Timur, 5 Desember 2021. Sebanyak 14 orang meninggal dunia dan 69 mengalami luka-luka akibat erupsi Gunung Semeru. (AP Photo/Hendra Permana)

Merespons bencana erupsi di Gunung Semeru, ITB mengirim tim respons untuk tujuan riset dan pengabdian masyarakat, Selasa (7/12/2021).

Dekan Fakultas Ilmu dan Teknologi Kebumian (FITB) ITB Irwan Meilano mengatakan, tim tersebut selain akan melakukan penelitian, tetapi juga melakukan pengabdian kepada masyarakat di sekitar daerah Kabupaten Lumajang, pasca letusan Gunung Semeru.

"Kegiatan akan dilaksanakan pada tanggal 7-10 Desember 2021," ujarnya.

Adapun tim dari FITB tersebut di antaranya terdiri dari Dr. Ir. Agustinus Bambang Setyadji, M.Si., (peneliti utama), Dr.Eng. Mirzam Abdurrachman, S.T., M.T. (peneliti utama), Arif Susanto, S.T., M.T. (peneliti utama), Dr. Idham Andri Kurniawan, S.T., M.T (peneliti utama) dan Raihan Fajar Adiwijaya, S.T (anggota).

Irwan mengatakan, tim respons bencana erupsi ITB ini akan melaksanakan beberapa kegiatan di lokasi erupsi. Berkaitan dengan topik penelitian, tim akan melihat mekanisme erupsi Semeru pada 4 Desember lalu.

"Selain itu, juga menganalisis spasio-temporal distribusi thermal dari citra satelit, menganalisis deformasi dari data GNSS, dan menganalisis dinamika atmosfer," katanya.

Untuk kegiatan pengabdian masyarakat akan dilakukan penyerahan bantuan empat unit sistem penjernih air, melakukan rapid mapping wilayah terdampak, pembuatan sistem informasi web-based, dan melakukan assessment komponen manajemen risiko bencana.

Lanjutkan Membaca ↓
Loading

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya