Wisata Hiu Paus Gorontalo, Destinasi Liburan Akhir Tahun yang Unik

Destinasi ini menawarkan pengalaman langka berenang bersama hiu paus jinak yang dikenal dengan nama latin Rhincodon typus. Hiu paus di perairan Teluk Tomini sangat jinak

oleh Arfandi Ibrahim diperbarui 18 Des 2024, 13:00 WIB
Diterbitkan 18 Des 2024, 13:00 WIB
Wisata Hiu Paus Gorontalo
Salah satu wisatawan dari luar Gorontalo tengah bercengrama dengan hiu paus jinak di Bone Bolango (Arfandi Ibrahim/Liputan6.com)... Selengkapnya

Liputan6.com, Gorontalo - Akhir tahun sudah dekat, saatnya merencanakan liburan yang berbeda dan penuh petualangan. Jika Anda mencari destinasi unik, wisata Hiu Paus Botubarani di Bone Bolango, Gorontalo, wajib masuk daftar kunjungan.

Destinasi ini menawarkan pengalaman langka berenang bersama hiu paus jinak yang dikenal dengan nama latin Rhincodon typus.

Hiu paus di perairan Teluk Tomini ini telah menjadi ikon pariwisata Gorontalo, menarik wisatawan domestik dan mancanegara.

Aktivitas utama di Botubarani adalah berenang di antara hiu paus yang ramah. Meskipun ukurannya besar, hiu paus ini tidak berbahaya dan cenderung bersikap tenang di sekitar manusia.

Rustam, salah satu pengunjung lokal, membagikan pengalamannya. "Awalnya agak takut karena ukurannya besar, tetapi mereka sangat jinak. Setelah mencoba, rasa takut berubah jadi pengalaman luar biasa," ujarnya.

Pihak Dinas Pariwisata Bone Bolango memastikan bahwa wisata ini aman bagi pengunjung. Mereka menerapkan standar keselamatan tinggi.

"Ada pemandu profesional dan perlengkapan seperti pelampung serta snorkeling gear untuk wisatawan," jelas Kepala Bidang Pariwisata, Yudiawan Maksum.

Selain itu, interaksi dengan hiu paus dilakukan secara terkontrol untuk menjaga kelestarian mereka.

"Kelestarian hiu paus adalah prioritas kami. Wisata ini tidak hanya menghibur, tetapi juga mendukung pelestarian alam," tambahnya.

 

Simak juga video pilihan berikut:

Dampak Ekonomi Positif

Potret Tiara Andini Berenang Bareng 2 Hiu Paus di Gorontalo. (instagram/tiaraandini)
Potret Tiara Andini Berenang Bareng 2 Hiu Paus di Gorontalo. (instagram/tiaraandini)... Selengkapnya

Atraksi wisata ini memberikan dampak ekonomi positif bagi masyarakat setempat. Mulai dari pemandu wisata, penyewaan alat snorkeling, hingga pedagang cinderamata, semuanya merasakan manfaat dari meningkatnya kunjungan wisatawan.

Tak hanya hiu paus, perairan Bone Bolango juga menawarkan keindahan bawah laut yang menawan. Terumbu karang yang terjaga serta beragam ikan hias menjadi daya tarik tambahan bagi pecinta snorkeling dan diving.

"Banyak wisatawan yang terpesona dengan keanekaragaman biota laut di sini. Bone Bolango benar-benar destinasi unggulan untuk liburan laut," tutur Yudiawan.

Jika Anda ingin menikmati pengalaman berbeda di liburan akhir tahun ini, berenang bersama hiu paus di Gorontalo adalah pilihan tepat. Selain menyegarkan pikiran, Anda juga mendukung konservasi alam dan perekonomian lokal.

Jangan ragu untuk berkunjung ke Botubarani, tempat yang menyajikan perpaduan keindahan alam dan sensasi berpetualang. Yuk, jadikan akhir tahun Anda lebih berkesan di Bone Bolango, Gorontalo.

Lanjutkan Membaca ↓
Loading

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya