VAMPS Sebarkan Teror Manis Lewat Konser

VAMPS menggelar konser dengan menunjukkan penampilan spesial di depan penggemar.

oleh Desika Pemita diperbarui 24 Mei 2014, 20:30 WIB
Diterbitkan 24 Mei 2014, 20:30 WIB
VAMPS Sebarakan Teror Spesial Lewat Konser
VAMPS akan menggelar konser yang akan menampilkan pertunjukan spesial mereka di depan penggemar.

Liputan6.com, Niigata VAMPS merupakan duo rock asal negeri sakura yang menggebrak dengan musiknya. Band yang digawangi Hyde (L'Arc~en~Ciel) dan K.A.Z. (Oblivion Dust) terbentuk pada 2008 silam.

Hebatnya duo rock ini, baru satu tahun dibentuk langsung melakukan konser internasional pertamanya selama 10 Hari di Amerika. Selanjutnya, pada 2010, mereka melakukan serangkaian konser di beberapa negara di dunia, seperti Taiwan, Amerika Serikat, Prancis, Spanyol, Cina dan Chile.

Kini, VAMPS kembali menebarkan teror dalam konser mereka yang akan berlangsung di Niigata, Jepang. VAMPS menggelar konser selama dua hari di Echigo Hillside National Government Park, 23 dan 24 Mei ini.

Konser tersebut menandai tiga tahun aksi VAMPS secara langsung. Melalui kegiatan ini, VAMPS memberikan sisi lain dari diri mereka di depan penggemar, dilansir dari Tokyohive, Sabtu (24/5/2014).

Dengan alunan musik rock yang menggelora, VAMPS akan membuat hasrat penggemarnya terpuaskan. Penggemar yang ingin menyaksikan duo VAMPS ini tampil, jugamenyediakan layanan transportasi berupa bus dari stasiun kereta atau halte menuju lokasi acara.(Des/Mer)

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya