Liputan6.com, Jakarta Menikmati sajian masakan enak yang digabungkan dengan sisi drama dan kemanusiaan menjadi hal baru bagi Wakil Presiden Republik Indonesia terpilih, Jusuf Kalla.
Hal itu terlihat kala Jusuf Kalla bersama dengan sang istri, Mufidah Kalla menyaksikan langsung pemutaran film Tabula Rasa yang digelar di XXI Epicentrum Walk, Kuningan, Jakarta Selatan, Senin (15/9/2014) malam.
"Ini film yang bagus, saya merasakan bagaimana menonton film kombinasi drama, kemanusiaan sambil makan," kata JK, sapaannya, usai menyaksikan film yang digarap oleh rumah produksi Lifelike Pictures tersebut.
"Jadi kita seperti makan sambil ikuti (alur) drama-nya," tambah JK.
Ia menilai jika film yang dibintang oleh Dewi Irawan, Yayu Unru dan Ozzol Ramdan itu mampu membangkitkan kembali sisi human interest yang kerap dilupakan oleh masyarakat.
"Unsur kemanusiaan itu tentang bagaimana menyayangi sesama lagu tergabung dengan makanan enak itu bagaimana cara penyajiannya. Bagus sekali," puji JK.
Tabula Rasa merupakan film ketiga produksi LifeLike Pictures setelah Pintu Terlarang dan Modus Anomali. Film yang digarap oleh sutradara Adriyanto Dewo dan Tumpal Tampubolon selaku penulis skenario ini berusaha untuk menggambarkan drama kehidupan keluarga sehari-hari dengan menggunakan kekayaan kuliner Indonesia sebagai poros cerita.
Ketika Jusuf Kalla Menonton Film Tabula Rasa
Jusuf Kalla menonton film Tabularasa bersama sang istri, Mufidah Kalla.
diperbarui 15 Sep 2014, 21:15 WIBDiterbitkan 15 Sep 2014, 21:15 WIB
Advertisement
POPULER
1 2 3 4 5 6 7 8 9 10
Berita Terbaru
Relawan Prabowo Dukung Isran Noor, Kode IKN Lanjut?
Jadwal Sholat DKI Jakarta, Jawa dan Seluruh Indonesia Hari Ini Sabtu 23 November 2024
Melihat Desa Kecil di NTB yang Membangkitkan Harapan Hutan Bakau
Pertama di Asia, Hotel Berkonsep Storytelling Resmi Dibuka di Jakarta
Survei PUSKAPI, Banyak Warga Musi Banyuasin Belum Tahu Ada Pilkada Sumsel 2024
Waktu Terbaik Sholat Taubat, Lengkap dengan Bacaan Dzikir dan Doanya
Maruarar Sirait: Jokowi dan Prabowo Hanya Dukung Ridwan Kamil di Pilkada Jakarta
Jelajah Keunikan dan Pesona Pulau Tikus Bengkulu
Galaksi Hantu NGC 4535 Contoh Sempurna Galaksi Spiral di Alam Semesta
Kemenag Gorontalo Lambat Cairkan Tukin P3K, Mahasiswa Ikut Protes
Cara agar Terkoneksi dengan Allah saat Sholat, Ini Kuncinya Kata UAH
Deretan WAGs Pemain Diaspora Timnas Indonesia, Mulai Atlet hingga Model Internasional