Rok Mini Tertiup Angin, Ashanty Gagal Goyang Dangdut

Ashanty pun tak leluasa mengajak penonton ikut berjoget dangdut dengannya.

oleh Rizky Aditya Saputra diperbarui 17 Agu 2015, 20:30 WIB
Diterbitkan 17 Agu 2015, 20:30 WIB
Ashanty
Ashanty (Liputan6.com/Faisal R Syam)

Liputan6.com, Jakarta Ashanty turut memeriahkan HUT RI ke-70 dengan menghibur masyarakat di sekitar Pantai Karnaval, Ancol, Jakarta Utara, Senin (17/8/2015). Lucunya, istri Anang Hermansyah itu diminta untuk menyanyikan lagu dangdut.

Dengan fasih, Ashanty pun melantunkan Hello Dangdut di depan ribuan orang. Lantaran angin berhembus cukup kencang, ia pun mengurangi goyangannya. Maklum, Ashanty sedang mengenakan rok mini di atas panggung.

Ashanty saat berkunjung ke redaksi Liputan6.com di SCTV Tower, Jakarta, Senin (13/4/2015). (Liputan6.com/Panji Diksana)

"Senang banget bisa hibur masyarakat Ancol. Aku nggak ngeuh karena panas banget. Ternyata bajunya naik-naik karena ada angin kencang, tadi nggak enak juga karena roknya terangkat. Tapi alhamdulillah semuanya lancar," ujar Ashanty usai manggung.

Meski dikenal sebagai penyanyi pop, Ashanty mengaku tetap menyukai musik dangdut. Bagi Ashanty, dangdut merupakan musik asli Indonesia yang harus selalu dilestarikan.

 Penyanyi Ashanty saat beradegan untuk pembuatan video klip, Sangat Berbeda di kediamannya, kawasan Cinere, Depok, Sabtu (2/5/2015). Singlenya ini bercerita tentang cinta yang akhirnya terpaksa berpisah. (Liputan6.com/Faisal R Syam)

"Tentunya dong, aku suka lagu dangdut. Soalnya kan dangdut memang musik Indonesia asli ya," terang ibu anak satu.

Oleh karena itu, Ashanty mengaku tiap kali nyanyi di daerah tertentu, ia selalu menyiapkan lagu dangdut untuk dibawakan ke masyarakat sekitar.

"Kalau di daerah pasti bawakan (dangdut). Tapi bukan lagu yang jadul, yang sekarang. Soalnya nggak perlu cengkok banget, kalau sudah bawakan dangdut enak banget," pungkas Ashanty. (Ras/Fir)

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya