Liputan6.com, Jakarta Cita Citata saat ini dihantam duka dan masalah yang cukup serius. Di satu sisi, sang ayah Herdi Suwito meninggal dunia Senin (28/9/2015) pagi. Namun di sisi lain, ia juga harus menjalani kontrak manggung di Sambas, Pontianak, Selasa (29/9/2015).
Baca Juga: Ayah Meninggal, Cita Citata Tetap Dipaksa Manggung di Pontianak
Yang menjadi masalah, jarak Pontianak ke Sambas memakan waktu lebih dari tiga jam melalui jalan darat. Karena kondisi tersebut, Cita haru bertolak ke Pontianak Senin sore. Namun di hari ini juga, sang ayah dikubur sekitar pukul 15.00 WIB di Bandung, Jawa Barat.
Advertisement
"Kalau setelah pemakaman langsung ke Bandara kayaknya nggak mungkin. Tapi kalau berangkat besok pagi juga kayaknya nggak mungkin sampai ke tempat acara," kata manajer Cita Citata, Bombom, saat dihubungi via telpon.
Bombom memaklumi jika panitia memaksakan Cita untuk tetap manggung di Pontianak, meski sang biduan tengah dirundung duka.
"Saya paham banget. Karena mereka juga sudah terlanjur jual tiket dan terikat dengan beberapa sponsor. Dari kami, saat ini juga lagi diperjuangkan untuk tetap berangkat," lanjut Bombom.
Baca Juga: Soal Jejalkan Sambal ke Anak Risty Tagor, Ini Kata Stuart Collin
Jika sampai Cita batal manggung di Pontianak, Bombom mengaku manajemennya siap pasang badan. "Kalau sampai batal dan mau dituntut, ya bagaimana lagi. Kami dari tim manajemen siap pasang badan. Tapi kami usahakan untuk mencari win win solution," kata Bombom. (fei/Des)