Christine Hakim dan Mimpi Besarnya di Tanah Papua

Bagi Christine Hakim, Papua seperti anak perawan seksi yang menarik banyak perhatian.

oleh Rizky Aditya Saputra diperbarui 05 Feb 2016, 12:20 WIB
Diterbitkan 05 Feb 2016, 12:20 WIB
Christine Hakim 1
Faisal R Syam

Liputan6.com, Jakarta Bakat seni masyarakat Papua disadari betul oleh Christine Hakim. Artis 59 tahun ini yakin banyak potensi yang bisa digali dari tanah Mutiara Hitam tersebut. Karena itu, Christine Hakim bermimpi untuk menggali bakat-bakat seni yang ada di Papua.

"Saya sudah lama bermimpi ingin bikin sekolah seni di Papua. Saya lihat orang Papua punya sense of art yang luar biasa. Mulai dari tarian, lukisan dan lainnya," kata Christine Hakim di Cibubur, Jakarta Timur, Kamis (4/2/2016) malam.

 Christine Hakim (Liputan6.com/Panji Diksana)

Impian besar itu dianggap Christine tak berlebihan. Apalagi menurutnya, dunia perfilman Indonesia seperti hanya terpusat di Ibu Kota Jakarta. Artis langganan Piala Citra ini pun mulai mencari cara untuk bisa mewujudkan keinginan tersebut.

"Kalau saya lihat, perfilman janganlah Jakarta sentris. Tapi film daerah juga bisa berpotensi seperti di Papua. Bagi saya Papua seperti anak perawan seksi yang menarik banyak perhatian," ucap Christine Hakim.

 Wanita berusia 57 tahun itu melengkapi penampilannya yang bernuansa merah dengan lipstik yang senada. (Liputan6.com/Panji Diksana)

"Makanya saya sedang mencari cara agar hal itu bisa diwujudkan. Banyak yang berpotensi di Tanah Papua ini kok. Keindahan, kekayaan, budaya dan masyarakatnya berpotensi semua. Saya mau cari kesempatan kapan ke Papua lagi," Christine Hakim menandaskan. (Ras/Rtn)


POPULER

Berita Terkini Selengkapnya