Aktor Senior Bollywood, Om Puri Meninggal Dunia

Tidak saja di Bollywood, Om Puri juga sempat mecoba karier di perfilman Inggris dan Hollywood.

oleh Ferry Noviandi diperbarui 06 Jan 2017, 14:12 WIB
Diterbitkan 06 Jan 2017, 14:12 WIB
Om Puri
Tidak saja di Bollywood, Om Puri juga sempat mecoba karier di perfilman Inggris dan Hollywood.

Liputan6.com, Mumbai - Perfilman Bollywood kehilangan salah satu aktor besarnya. Aktor senior Bollywood, Om Puri meningggal dunia dalam usia 66 tahun, Jumat (6/1/2017) pagi. Om Puri meninggal karena serangan jantung.

Om Puri merupakan aktor yang telah berkarier selama empat dekade. Selama karier, pria kelahiran 18 Oktober 1950 itu telah membintangi lebih dari 250 judul film.

Om Puri dan Helen Mirren dalam film The Hundred-Foot Journey.

Karier Om Puri tidak saja di Bollywood. Suami Nandita Puri dan ayah bagi Ishaan Puri ini juga pernah berkarier untuk film Inggris dan Hollywood. Di Inggris, Salah satu filmnya yang terkenal berjudul The Hundred-Foot Journey. Di situ, Om Puri tampil bareng Helen Mirren.

Sedangkan untuk film Hollywood, Om Puri bermain untuk film City of Joy (1992) bareng Patrick Swayze. Film Wolf (1994) bareng Jack Nicholson dan film The Ghost and the Darkness (1996) bareng Val Kilmer. Ia juga memerankan tokoh Muhammad Zia-ul-Haq dalam film Cherlie Wilson's War (2007) bareng Tom Hanks dan Julia Roberts.

Sejumlah aktor ternama Bollywood ikut mengucapkan duka atas meninggalnya Om Puri. Salah satu aktor senior Bollywood, Anupam Kher mengaku sangat kehilangan atas meninggalnya bintang film Bajrangi Bhaijaan tersebut.

Om Puri (The Indian Express)

"Melihat dia berbaring di tempat tidurnya dengan begitu tenang, saya tidak percaya bahwa salah satu aktor terbesar kami, Om Puri telah tiada. Saya sangat sedih dan terkejut," tulis Anupham Kher di Twitter.

Sementara sutradara film Kuch Kuch Hota Hai, Karan Johar menuliskan ungkapan duka di Twitter-nya: "Solid actor….Solid filmography….immense talent…. #RIPOmPuri …"

Artis Bollywood terkenal lainnya seperti Deepika Padukone, Akshay Kumar, Alia Bhatt, Soha Ali Khan dan lainnya ikut mengucapkan duka bagi meninggalnya Om Puri.

Tag Terkait

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya