Liputan6.com, Jakarta Bintang film dan juga sinetron, Anggika Bolsterli, baru saja berulang tahun ke-22, Rabu (21/6/2017). Kejutan demi kejutan berdatangan pada peringatan hari lahirnya itu.
Namun yang paling berkesan buat pemain film Youtubers itu, adalah kejutan yang diberikan oleh para Bolscious, sebutan untuk para penggemarnya.
Advertisement
Advertisement
Baca Juga
Bagaimana tidak, sehari sebelum ulang tahunnya, para fans rela jauh-jauh menyambangi lokasi syuting untuk memberikan kejutan pada hari ulang tahun sang idola.
"Senang kemarin dapat kejutan dari penggemar aku. Mereka datang dari mana-mana ke lokasi syuting tujuannya untuk merayakan ulang tahun aku," ujar Anggika Bolsterli ditemui di lokasi syuting di kawasan Cibubur, Jakarta Timur, Rabu (21/6/2017).
"Jadi aku sempat tersentuh banget, mereka perjuangan dari subuh katanya naik kereta, angkot, dan lain-lain. Jadi tersentuh aja dari rumahnya di Cikarang, pokoknya dari mana-mana buat ke sini (lokasi syuting)," sambung Anggika.
Rasa haru kian bertambah, ketika para penggemarnya terlihat kompak mengenakan kaus bertuliskan Bolscious. Mereka sudah merencanakan kejutan dengan matang untuk hari ulang tahunnya.
"Terus mereka pakai baju seragam gitu tulisannya 'Bolscious' yang mereka baru banget bikin dan langsung dipakai. Itu perjuangan banget," jelas Anggika Bolsterli.
Â
Buat Anggika, penggemar adalah segala-galanya. Karena tanpa mereka, ia tak ada artinya. Pada usianya kini, Anggika juga berharap kariernya terus memanjang di panggung hiburan Tanah Air.
"Karena kan artis tanpa penggemar bukan siapa-siapa, kan. Aku juga anggap mereka kayak bukan fans atau penggemar, tapi aku sebut mereka suporter yang selalu mendukung aku dalam karier," jelas artis berdarah Indonesia-Swiss ini.
"Aku berharap ke depan karier aku terus maju, aku mau dapat peran di film yang menantang, dan bisa cepat lulus kuliah," kata Anggika Bolsterli.
Simak video menarik berikut ini :