Seungri Big Bang Raih Dua Medali Jujitsu Internasional

Seungri Big Bang belum lama ini diketahui tengah mengikuti kompetisi Jujitsu tingkat internasional.

oleh Istihanah Soejoethi diperbarui 18 Jul 2017, 06:30 WIB
Diterbitkan 18 Jul 2017, 06:30 WIB
Seungri
Seungri Big Bang belum lama ini diketahui tengah mengikuti kompetisi Jujitsu tingkat internasional.... Selengkapnya

Liputan6.com, New York Seungri Big Bang belum lama ini diketahui tengah mengikuti kompetisi Jujitsu tingkat internasional. Kemampuan beladiri anggota termuda Big Bang ini, memang menjadi rahasia umum.

Foto : Instagram

Buktinya saja, penyanyi 26 tahun itu berhasil mewakili Korea Selatan untuk bertanding dalam kompetisi Jujitsu tingkat internasional. Tak hanya meramaikan sebagai peserta, Seungri Big Bang juga berhasil membawa pulang dua medali sekaligus.

Melalui akun Instagram pribadinya, Seungri berpose memamerkan dua medali yang ia raih bersama pelatih dan juga managernya.

"Satu medali perak. Satu medali perunggu. Aku merasa menyesal, tetapi aku merasa baik-baik saja karena aku sudah melakukan yang terbaik," tulis anggota termuda Big Bang itu sebagai keterang foto yang diunggah pada Senin (17/7/2017).

Prestasi yang diraih Seungri Big Bang itu pun mendapat apresiasi dari personel FT Island, Choi Jong Hun. Melalui akun instagramnya, Jong Hun berpose bersama dengan Seungri menggunakan seragam Jujitsu.

"Teman baikku berhasil juara di pertandingan pertama Jujitsu," tulis leader boyband FT Island itu dalam akun Instagram pribadinya. 

 

Saksikan video menarik berikut ini:

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya