Farhat Abbas Mengaku Kalah Hebat dari Lee Jeong Hoon soal Cewek

Farhat Abbas selama ini dikenal dengan pribadinya yang arogan.

oleh Eka Laili Rosidha diperbarui 19 Jan 2018, 13:10 WIB
Diterbitkan 19 Jan 2018, 13:10 WIB
Farhat Abbas dan Lee Jeong Hoon
Farhat Abbas selama ini dikenal dengan pribadinya yang arogan.

Liputan6.com, Jakarta - Selama ini Farhat Abbas dikenal dengan pribadinya yang arogan. Mantan suami Nia Daniaty itu terlihat seperti pria yang tak mau dikalahkan orang lain.

 

Farhat Abbas tidak pandang bulu dengan siapa saja yang dihadapinya. Lihat saja bagaimana dirinya tanpa pikir panjang melaporkan Nikita Mirzani ke polisi.

Ia terpaksa menempuh jalur hukum karena merasa nama baiknya dicemarkan oleh Nikita Mirzani. Dalam sebuah tayangan talkshow, Nikita menyinggung Farhat Abbas dengan beberapa kata yang dianggap tak pantas.

 

Kalah Hebat dari Lee Jeong Hoon

[Bintang] Lee Jong Hun
Lee Jeong Hoon (Galih W. Satria/Bintang.com)

Tapi kali ini, Farhat Abbas justru mengaku kalah hebat dari seorang Lee Jeong Hoon. Menurutnya, Lee Jeong Hoon bisa mendapatkan lebih banyak wanita cantik ketimbang dirinya.

"Lain kali kita satu panggung lomba nyanyi lagi. Aku lebih hebat dari kamu kalau nyanyi. Tapi kalau cewek, kamu lebih banyak yang cantik," ujar Farhat dalam video yang diunggah Lee Jeong Hoon di Instagramnya, Jumat (19/1/2018).

 

Tinggalkan Istri Siri

[Bintang] Farhat Abbas
Farhat Abbas melaporkan Raffi Ahmad ke polisi. Sebelumnya, ia juga sempat mempolisikan empat artis ini. Siapa saja mereka?

Seperti diketahui, Farhat Abbas telah beberapa kali mengalami kegagalan rumah tangga. Sebelum menikah dengan Nia Daniaty, Farhat pernah menikah siri dengan Rita Tresnawati.

Dari pernikahan itu, keduanya memiliki seorang putra bernama Gusti Rayhan. Namun, saat Gusti berumur lima bulan, Farhat pergi meninggalkan mereka dan menikah dengan Nia Daniaty.

 

Gagal Lagi

farhat-abbas-nia-daniaty-130321b.jpg
Farhat Abbas dan Nia Daniaty

Pernikahannya dengan Nia Daniaty yang sudah berjalan selama 12 tahun lamanya juga kandas di tengah jalan. Nia dan Farhat saat itu dikaruniai seorang anak laki-laki bernama Muhammad Angga Hadi Farhat.

Tak lama kemudian Farhat Abbas berhubungan dengan Regina Andriane yang kabarnya saat itu masih menjadi istri Ilal Ferhad. Farhat dan Ferhad pun terlibat perseteruan.

 

Konflik Pelik

Farhat Abbas
Farhat Abbas dan kekasihnya, Regina [Foto: Twitter @farhatabbaslaw]

Farhat dan Regina kemudian menikah siri. Sayangnya, lagi-lagi pernikahan Farhat tidak bertahan lama.

Usai berpisah, Farhat dan Regina justru terlibat konflik hebat. Pengacara kondang itu meminta kembali rumah yang ditempati Regina. Farhat merasa rumah itu adalah mahar darinya.

Lanjutkan Membaca ↓
Loading

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya