Orangtua Dora The Explorer Versi Film Dimainkan 2 Bintang Komedi

Baru-baru ini, dua aktor dan aktris papan atas Hollywood akan mengisi peran sebagai orangtua Dora The Explorer.

oleh Ruly Riantrisnanto diperbarui 23 Agu 2018, 11:40 WIB
Diterbitkan 23 Agu 2018, 11:40 WIB
Dora The Explorer
Dora The Explorer. (Nickelodeon/Viacom International)

Liputan6.com, Los Angeles - Belum lama ini, penampilan perdana Isabela Moner sebagai Dora The Explorer diumumkan. Di luar kontroversi penampilan Monera yang dianggap seksi, fans langsung dijejali kabar berisi nama dua pemain baru.

Seperti disampaikan Ace Showbiz, baru-baru ini, dua aktor dan aktris papan atas Hollywood akan mengisi peran sebagai orangtua Dora The Explorer. Mereka adalah Eva Longoria dan Michael Pena.

Eva Longoria nantinya akan memerankan ibu dari Dora The Explorer. Bisa dibilang, ini merupakan berkah bagi aktris serial komedi Desperate Housewives ini. Ia baru saja melahirkan putranya, Santiago, pada Juni 2018.

Sementara itu, Michael Pena tentu saja didapuk sebagai ayah dari Dora The Explorer. Aktor yang tampil kocak dalam Ant-Man and the Wasp ini, didapuk sebagai sosok ayah Dora tepat setelah Eva ditunjuk menjadi ibunya.

 

* Update Terkini Asian Games 2018 Mulai dari Jadwal Pertandingan, Perolehan Medali hingga Informasi Terbaru dari Arena Pesta Olahraga Terbesar Asia di Sini

Syuting di Australia

Eva Longoria
Eva Longoria tengah berbahagia, melahirkan bayi laki-laki yang sehat (AP Photo)

Nama-nama seperti Eugenio Derbez, Micke Moreno, Madeleine Madden, Adriana Barraza, dan Temuera Morrison, akan turut tampil dalam Dora The Explorer yang sedang syuting di Australia.

Michael Pena
Michael Pena dalam Ant-Man. (Marvel Studios)

Dora Remaja

Isabela Moner sebagai Dora
Isabela Moner sebagai Dora the Explorer. (Paramount Pictures)

The Hollywood Reporter mengabarkan bahwa film Dora The Explorer nantinya akan berpusat pada Dora remaja ketika ia menavigasi jalannya menuju ke sebuah hutan.

Disutradarai James Bobin, Dora The Explorer dijadwalkan untuk rilis pada Agustus 2019 mendatang.

Lanjutkan Membaca ↓
Loading

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya