Usai Keguguran, Istri Denny Cagur Malah Dikabarkan Meninggal

Kabar meninggalnya istri Denny Cagur tersiar di Youtube.

oleh Liputan6.com diperbarui 30 Des 2018, 16:00 WIB
Diterbitkan 30 Des 2018, 16:00 WIB
[Bintang] Denny Cagur dan Istri
Denny Cagur dan istri. (Instagram/dennycagur)

Liputan6.com, Jakarta - Denny Cagur dan istri, Shanty, sedang berduka. Calon buah hati mereka harus diangkat dari janin Shanty. Seperti diketahui, janin dalam kandungan istri Denny Cagur itu berada di luar rahim.

Akhirnya Shanty pun harus menjalani operasi untuk mengangkat janinnya tersebut. Namun usai menjalani operasi, istri Denny Cagur itu malah dikabarkan meninggal dunia. Padahal ia kini masih dalam tahap penyembuhan.

Bermula dari salah satu tayangan di Youtube yang menyatakan bahwa Shanty meninggal dunia. Melihat hal itu, Shanty tak tinggal diam. Dalam Instagram Story Shanty mengunggah foto artikel yang menyatakan dirinya meninggal dunia.

Sereeeeemm amatt beritanya, mudah-mudahan panjang umur ya.. aamiin,” tulis Shanty.

Sudah Lebih Baik

[Bintang] Denny Cagur dan Istri
Denny Cagur dan istrinya, Santi Widihastuti (Instagram/dennycagur)

Sedangkan dalam feed Instagram Shanty, ia mengunggah foto saat menjalani operasi. Kondisinya saat ini sudah lebih baik.

Terima kasih banyak untuk dokter @reinorambey yang baik hati, alhamdulillah tindakan laparascopy kemarin lancar. Bismillah semangat untuk program ya dok” kata Shanty.

Terima Kasih

Denny Cagur
Denny Cagur dan istri

Dia juga berterima kasih kepada Denny Cagur yang terus memberikan dukungan kepadanya.

Terima kasih juga untuk suamiku @dennycagur yg trs dampingin aku disela2 kesibukannya, terima kasih buat sahabatku yg sudah seperti kakaku sendiri @adelia_taffaz yg selalu ada buat aku , dan terima kasih temen2 semuanya untuk support dan do’a nya,” tuturnya. (Nur Ulfa/Dream.co.id)

Lanjutkan Membaca ↓
Loading

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya