Penyanyi Cilik Ratu Zia Salsabila Kenalkan Lagu Anak Kekinian

Penyanyi cilik Ratu Zia Salsabila berinisiatif mengenalkan lagu untuk anak-anak.

oleh Rizky Aditya Saputra diperbarui 11 Jun 2019, 10:40 WIB
Diterbitkan 11 Jun 2019, 10:40 WIB
Ratu Zia Salsabila
Ratu Zia Salsabila (istimewa)

Liputan6.com, Jakarta - Di era modern seperti sekarang, lagu anak-anak mulai jarang ditemui. Akibatnya, tak sedikit anak-anak yang justru membawakan lagu orang dewasa.

Hal itu membuat penyanyi cilik Ratu Zia Salsabila berinisiatif mengenalkan lagu untuk anak-anak lagi. Namun agar lebih menarik, Ratu mengemasnya secara kekinian.

Ratu Zia Salsabila berharap lagu bertajuk "Papa Pulang" ini dapat memberi warna baru di industri musik anak. Dengan alunan musik pop modern, single ciptaan Cevin Syahailatua ini juga dikemas secara easy listening.

Ratu Zia Salsabila berharap karya barunya ini dapat diterima penikmat musik di Tanah Air. Produser Cahaya Musik Perkasa (CMP) yang juga merupakan kakak Ratu, Rully Sihombing, menyambut positif single "Papa Pulang" ini.

Referensi Baru

Ratu Zia Salsabila
Ratu Zia Salsabila (istimewa)

Rully juga berharap kehadiran Ratu di industri musik, akan dapat memberikan referensi baru bagi lagu anak-anak.

"Serta juga menjadi trigger bagi para penyanyi dan pencipta lagu anak-anak untuk melahirkan talenta dan karya lebih banyak lagi," kata Rully.

Lanjutkan Membaca ↓
Loading

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya