Raffi Ahmad - Nagita Slavina Santap Steak Berlapis Emas 24 Karat Seharga Rp 150 Juta

Rumah Raffi Ahmad dan Nagita Slavina, kedatangan Chef Claudio.

oleh Meiristica Nurul diperbarui 28 Jul 2020, 17:00 WIB
Diterbitkan 28 Jul 2020, 17:00 WIB
[Fimela] Raffi Ahmad dan Nagita Slavina
Rumah Raffi Ahmad dan Nagita Slavina, kedatangan Chef Claudio. (Adrian Putra/ © Fimela.com)

Liputan6.com, Jakarta - Kehidupan Raffi Ahmad dan Nagita Slavina selalu menjadi sorotan publik. Lantaran keduanya kerap memperlihatkan sesuatu yang mewah.

Salah satunya saat Raffi Ahmad dan Nagita Slavina kedatangan seorang chef di rumahnya. Itu terekam dalam video yang diunggah di kanal YouTube mereka Rans Entertainment, Sabtu (25/7/2020).

Dalam video tersebut, terlihat Nagita Slavina siap untuk memasak bersama Chef Claudio Marcell Chandra. Tentunya bukan menu biasa.

 

Masakan Sultan

Raffi Ahmad - Nagita Slavina (Foto: YouTube)
Raffi Ahmad - Nagita Slavina (Foto: YouTube)

Nagita Slavina pun menjelaskan menu masakan yang akan diolahnya bersama Chef Claudio.

"Ok guys, jadi aku hari ini mau masak bareng seseorang temanya ala masakan sultan. Jadi semuanya makanannya serba wow. Kita mau masak bareng Claudio," terang Nagita dalam video tersebut.

"Kita akan masak hari ini Tomohawk steak. Tomohawk steak sebenarnya rib eye steak tapi ada tulangnya. Pasti hasilnya lebih tender dan juicy," jelas Claudio.

 

Lapis Emas

Raffi Ahmad - Nagita Slavina (Foto: YouTube)
Raffi Ahmad - Nagita Slavina (Foto: YouTube)

Nagita Slavina pun penasaran karena daging yang akan dimasak Claudio berbeda dari yang lain.

"Karena kita akan mengguna tema sultan dan kita akan memakai edible gold. Nah, ini emas yang akan dimasak," lanjutnya.

"Emas guys, kita mau masak pakai emas," Nagita Slavina takjub.

Daging 1,7 Kilogram

Claudio menggunakan daging dengan berat 1,7 kilogram yang bisa dinikmati sebanyak lima sampai enam orang. Dalam video tersebut terlihat, cara Claudio membumbui dan memanggang daging tersebut. 

24 Karat

Setelah bumbu selesai, Nagita Slavina tak sabar melihat daging tersebut dilapisi emas 24 karat. Claudio lantas mengeluarkan sejumlah lembaran emas yang berukuran persegi. 

"Sangat tipis jadi bisa dimakan," ujar Claudio.

"Emas 24 karat, yang bisa dimakan," tutur Nagita.

 

Dipuji

Raffi Ahmad dan Nagita Slavina langsung mencicipi daging lapis emas. Mereka pun melemparkan pujian kepada Claudio. Hasil masakannya begitu enak.

Mereka juga mengajak kru untuk mencicipi daging tersebut.

 

Rp 150 Juta

Raffi Ahmad penasaran dengan harga yang ditawarkan pada sebuah restoran dengan menu sultan tersebut.

"Ini enak banget, Bro. Ini kalau dijual di restoran bisa berapa, Bro?" tanyanya.

"Di luar negeri bisa sampai Rp 150 juta, 10 ribu dollar," ungkap Claudio.

 

Lanjutkan Membaca ↓
Loading

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya