Rilis Lagu Momen, Daun Jatuh Terinspirasi dari Orangtua Sang Gitaris yang Terpapar Covid-19

Sebelumnya, Daun Jatuh dikenal lewat lagunya yang cukup populer di media sosial yaitu "Resah Jadi Luka".

oleh Surya Hadiansyah diperbarui 12 Jul 2021, 16:54 WIB
Diterbitkan 11 Jul 2021, 05:30 WIB
Daun Jatuh
Daun Jatuh. (ist)

Liputan6.com, Jakarta Daun Jatuh, grup musik folk yang kali ini bergabung di bawah naungan label Warner Music Indonesia, merilis single pertamanya di tahun ini. Single terbaru Daun Jatuh itu berjudul "Momen".

Sebelumnya, Daun Jatuh dikenal lewat lagunya yang cukup populer di media sosial yaitu "Resah Jadi Luka". Untuk lagu terbarunya ini, Daun Jatuh mengangkat tema yang begitu relevan dengan setiap orang di masa pandemi Covid-19, yakni sebagai refleksi terkait hubungan setiap anggota keluarga hidup di atap yang sama, namun karena kesibukan masing-masing, keluarga sebagai unit menjadi tak berjalan semestinya.

Timothy sebagai gitaris Daun Jatuh mengungkapkan bahwa ide awal terciptanya lagu "Momen" adalah saat orangtuanya terpapar Covid-19.

Inspirasi

Daun Jatuh. (ist)
Daun Jatuh. (ist)

"Inspirasi penulisan lagu ini bermula dari orangtua saya, terkena virus Covid-19. Di titik itu, saya menyadari pentingnya menghargai tiap momen dengan orang yang kita cintai," terang Timothy dalam jumpa pers virtual, Jumat (9/7/2021).

 

Menangis

Daun Jatuh. (instagram/daunjatuhmusic)
Daun Jatuh. (instagram/daunjatuhmusic)

Dalam proses penciptaan single tersebut vokalis Daun Jatuh, Verrel Alvirizky ikut merasakan lagu ini begitu dalam untuk dibawakan. Bahkan tak jarang, ia tak mampu membendung air matanya saat produksi lagu tersebut.

“Lagu ini memiliki arti tersendiri buat hidup saya. Sangat berat ya. Entah mengapa di setiap proses pembuatan lagu ini, air mata saya selalu mengalir, dari proses workshop, recording, sampai saat shooting music video," ungkapnya.

 

Atmos

Hal yang lebih menarik dalam lagu "Momen" ini adalah lantaran hadir dalam format Atmos. Di mana dalam format ini memberikan pengalaman audio tak tergantikan, dengan keindahan mixing dan mastering canggih.

Versi Atmos dari single tersebut menyajikan estetika audio ala home theater yang sulit digapai oleh rekaman biasa. Setelah bergabung dengan Warner Music Indonesia, Daun Jatuh langsung mendapatkan kesempatan untuk merilis single-nya dalam format spatial audio.

Lanjutkan Membaca ↓
Loading

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya