Liputan6.com, Jakarta Via Vallen mengklarifikasi keluh kesahnya di medsos soal romantika jadi anak pertama yang menanggung biaya hidup keluarga termasuk adik-adiknya. Langkah memanjakan adik-adik ternyata berdampak fatal.
Sebagian adiknya jadi manja dan kurang paham konsep kerja untuk menghasilkan uang karena hampir semua biaya hidup dibereskan pedangdut bernama asli Maulidia Octavia yang berada di puncak karier bermusik.
Beredar gosip Via Vallen tak lagi memberi uang bulanan untuk keluarga setelah menikah dengan Chevra Yolandi alias Chevra Papinka. Tak tinggal diam, Via Vallen meluruskan.
Advertisement
Baca Juga
“Aku mau jawab beberapa pertanyaan temen-temen netizen disini ya. Caption kemaren tuh cerita lama dari sebelum aku nikah. Aku stop jatah bulanan juga udah dari lama,” Via Vallen mengklarifikasi.
Sebelum Covid-19
Via Vallen menyampaikan klarifikasi ini via akun Instagram terverifikasi, Sabtu (17/12/2022), seraya mengunggah foto monokrom ia berkebaya tengah menghadap jendela yang tertutup tirai.
“Mungkin sebelum covid. Jadi bukan pas aku udah nikah ya. Oke, dari awal mungkin aku yang salah karena aku dari keluarga susah. Bahkan untuk kuliah aja aku ga ada biaya,” akunya.
* BACA BERITA TERKINI LAINNYA DI GOOGLE NEWS
Advertisement
Aku Malah Menjerumuskan Mereka
Setelah karier meroket dan punya banyak uang, Via Vallen tak ingin adik-adiknya susah kayak dirinya dulu. Ia memberikan fasilitas cuma-cuma tanpa memberi petuah apapun kepada mereka.
“Tapi ternyata aku malah menjerumuskan mereka. Mereka terlena karena merasa sudah cukup. Guys, bentuk sayang dan peduli bukan melulu tentang materi yang akhirnya bikin MANJA,” Via Vallen memperingatkan.
Kemauan Untuk Maju
Memanjakan adik-adik sama seperti menyuapi anak yang sudah besar dan bisa melakukan banyak hal. Jika diteruskan bisa berdampak fatal dan merusak masa depan. Mereka harus tahu tanggung jawab terhadap diri sendiri karena nantinya bakal berkeluarga.
“Mereka harus punya kemauan untuk maju, mau belajar dan mau capek. Biar mereka tau gmn susahnya cari uang dan tau arti tanggung jawab. Sampe disini paham ya teman teman?” ia mengakhiri.
Advertisement