Liputan6.com, Jakarta Ruben Onsu, seorang presenter dan suami dari penyanyi Sarwendah, memberikan tanggapannya terkait fitnah yang dialamatkan kepada putranya, Betrand Petto, dalam sebuah konser Rossa di Malaysia. Dalam pernyataannya, Ruben menegaskan bahwa orang-orang yang menyebarkan fitnah tersebut tidak memiliki rasa hormat terhadap kebenaran.
Ruben sebenarnya merasa malas untuk meresponsnya karena yakin bahwa pelaku bukanlah penggemar sejati, melainkan orang-orang yang pura-pura peduli. Pada kenyataannya, kehadiran Betrand Peto di konser Rossa itu adalah permintaannya kepada Rossa untuk tampil di sana.
Baca Juga
Ia secara langsung meminta Rossa agar mengundang Betrand untuk konser tersebut.
Advertisement
“Yang ngomong gak tau diri, karena kenyataannya nggak kayak gitu ya ini. Males menanggapi cuma karena ini, saya yakin bukan fans ya. Cuma orang-orang yang sok peduli sebenarnya. Saya mungkin orang yang akan lebih berasa duluan, tapi kamu tahu nggak, Rossa ini untuk Betrand Peto nyanyi di sana itu, saya yang minta loh ya, itu saya yang minta ke Rossa langsung,” kata Ruben Onsu dilansir dari tayangan YouTube MOP Channel pada Selasa (18/7/2023).
Tak Keberatan
Ruben melanjutkan dengan menceritakan perjalanan mereka menuju Malaysia. Ia menjelaskan bahwa dirinya tidak ikut bersama Rossa dalam satu pesawat, tetapi mempercayakan Betrand kepada Rossa di pesawat yang berbeda. Rossa tidak keberatan untuk menjaga Betrand dan mereka berdua berinteraksi di dalam pesawat.
“Onyo itu kan nggak sama saya, dia saya titipin juga ada Rosa di satu pesawat itu. Dia yang punya konser, dia yang ketitipan anak, tapi dia nggak apa-apa. di pesawat ngobrol berdua masa semua aktivitas di dalam itu dia (posting),” ujar Ruben Onsu lagi.
Advertisement
Mengurus Betrand Peto
Ketika mereka tiba di Malaysia, Ruben mengalami penundaan selama dua jam di imigrasi. Sementara itu, Rossa sudah ada di sana dan menjaga Betrand serta menunggu Ruben datang. Menurut Ruben, Rossa tidak merasa terbebani dengan tanggung jawab tersebut meskipun konser adalah miliknya.
“Saya itu delay dari Jakarta sampai sana, imigrasinya aja 2 jam, lama banget itu yang ngurusin. Selama di sana yang ngurusin makan aja Rossa, yang ngajak dia main sampai nunggu saya datang itu Rossa. Jadi menurut saya gini, itu aja padahal dia yang punya acara, tapi dia nggak ngerasa tuh kebebanan gitu tentang saya titipin anak saya dulu di dia sampai tunggu saya datang,” katanya lagi.
Merasa Tak Enak Hati
Dengan adanya isu yang muncul itu, Ruben merasa tak enak hati dengan Rossa. Akhirnya, ia menghubungi Rossa melalui telepon dan meminta maaf. Rossa menegaskan bahwa tidak apa-apa, mungkin bagi Rossa hal tersebut sudah biasa. Namun, Ruben menekankan bahwa fitnah semacam itu harus dihentikan, karena tidak pantas dan tidak tepat pada momen yang tidak pas untuk menjadi obyek pembicaraan negatif.
“Akhirnya aku yang telepon ‘teh maaf ya’, dia yang nggak apa-apa, mungkin kan dia udah biasa gitu ya tapi memang harus dihentikan yang kayak gitu-gitu itu jangan, karena momennya nggak pas untuk menjadi apa gunjingan itu salah banget ya,” tutup Ruben Onsu.
Advertisement