Ria Ricis Menahan Tangis Dapat Kabar Sang Ibunda Kembali Masuk IGD: Bantu Doain ya Semoga Mbahnya Moana Cepat Sehat

Ibunda Ria Ricis harus kembali masuk ke IGD (Instalasi Gawat Darurat) rumah sakit.

oleh Surya Hadiansyah diperbarui 05 Agu 2023, 12:00 WIB
Diterbitkan 05 Agu 2023, 12:00 WIB
Ria Ricis Menahan Tangis Dapat Kabar Sang Ibunda Kembali Masuk IGD: Bantu Doain ya Semoga Mbahnya Moana Cepat Sehat
Ria Ricis Menahan Tangis Dapat Kabar Sang Ibunda Kembali Masuk IGD: Bantu Doain ya Semoga Mbahnya Moana Cepat Sehat. (YouTube Ricis Official)

Liputan6.com, Jakarta Ria Ricis kembali membagikan kabar kurang menyenangkan menyangkut kondisi sang ibunda, Yunifah Lismawati. Youtuber dan influencer muda tersebut mengungkapkan rasa sedih dan kekhawatirannya melalui vlog dokumentasi di kanal YouTube-nya.

Dalam video yang diunggahnya, Ria Ricis terlihat berusaha menahan tangisnya saat menceritakan kabar terbaru tentang kondisi sang ibu. Belum lama ini, ia baru saja bertemu dengan sang ibu dalam keadaan sehat dan bugar, namun kini kabar yang berbeda datang dengan tiba-tiba.

Ibunda Ria Ricis harus kembali masuk IGD (Instalasi Gawat Darurat) rumah sakit.

"Di vlog dokumentasi hari ini mungkin agak berbeda ya. Jujur aku enggak bisa ngomong secara langsung karena memang tahan tangis banget. Bayangin, perasaan baru kemarin aku ketemu ibu dalam keadaan sehat walafiat, bahkan masih aku tuntun untuk stretching. Eh tahunya hari ini dapat kabar bahwa ibu masuk IGD. Ternyata memang benar ya, Allah kasih surprise itu Masya Allah tidak terduga," kata Ria Ricis dengan suara terguncang dalam video yang diunggah pada Jumat (4/8/2023).

 

Berikan Energi Positif

Ria Ricis beri hadiah mobil untuk ibu (YouTube/Ricis Official)
Ria Ricis beri hadiah mobil untuk ibu (YouTube/Ricis Official)

Tak hanya mengungkapkan rasa kekhawatirannya, Ria Ricis juga berbagi cerita tentang kunjungannya ke rumah sakit untuk menemui sang ibu. Ia berpesan kepada penggemar dan semua orang agar selalu memberikan energi positif dan dukungan kepada orang-orang yang sedang sakit.

“Langsung aja dari tempat photoshoot kita ke rumah sakit, tempat ibu di mana masuk ke IGD. Dan inget ya, kita harus selalu terlihat baik-baik saja karena orang sakit itu membutuhkan positif energi dari yang kita kirimkan ke mereka,” sambungnya dengan penuh semangat.

 

Kondisi

Ria Ricis Menahan Tangis Dapat Kabar Sang Ibunda Kembali Masuk IGD: Bantu Doain ya Semoga Mbahnya Moana Cepat Sehat. (YouTube Ricis Official)
Ria Ricis Menahan Tangis Dapat Kabar Sang Ibunda Kembali Masuk IGD: Bantu Doain ya Semoga Mbahnya Moana Cepat Sehat. (YouTube Ricis Official)

Kakak Ria Ricis, Oki Setiana Dewi, juga memberikan penjelasan mengenai kondisi sang ibu. Seperti diketahui, sang ibunda sebelumnya telah dirawat di rumah sakit Mekah selama 5 hari, kemudian di ICU (Intensive Care Unit) selama 11 hari. Setelah pulang ke Indonesia, Moana kembali dirawat di ICU selama lima hari dan baru-baru ini masuk lagi ke IGD.

"Ibu kan dirawat di rumah sakit Makkah lima hari, terus setelah itu ibu di ICU 11 hari di Makkah. Pulang ke Indonesia, ICU lima hari. Rawat inap empat hari. Udah pulang ke rumah Mbak Oki seminggu, masuk IGD lagi hari ini," jelas Oki Setiana Dewi.

 

Terlalu Banyak Berbaring

Oki Setiana Dewi dan Ibu
Oki Setiana Dewi dan Ibu (Foto: Instagram/ okisetianadewi)

Ria Ricis dan Oki Setiana Dewi menduga kondisi ibunda kembali melemah karena terlalu banyak berbaring.

“Karena tidak mau bergerak dan makannya sedikit gitu, dan ternyata ada lagi yang lain-lain. Jadi sekarang diperiksa lagi deh," jelas Oki dengan nada prihatin.

"Iya, karena kebanyakan baring. Aku tuh udah bilang ya, dari ICU pertama kan aku make sure dong sama dokternya, dokter ICU. 'Dok, bisa enggak sih pusing tuh karena kebanyakan baring?' 'Bisa banget' kata dokternya," sahut Ricis.

 

Minta Doa

Ria Ricis dan keluarga berharap agar sang ibunda segera pulih dan bisa kembali beraktivitas seperti biasa. Mereka juga mengajak semua penggemar untuk mendoakan kesembuhan sang ibu dalam setiap kesempatan yang ada.

“Bantu doain ya semoga mbahnya Moana cepat sehat, tidak sakit lagi,” pinta Ria Ricis.

Infografis 5 Gejala Sakit Kepala Akibat Covid-19. (Liputan6.com/Abdillah)
Infografis 5 Gejala Sakit Kepala Akibat Covid-19. (Liputan6.com/Abdillah)
Lanjutkan Membaca ↓
Loading

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya