Model Victoria Secret Ini Rela Bugil untuk Pemotretan Majalah

Candice Swanepoel, model majalah Victoria Secret hanya mengenakan tutup kepala atau turban dalam sesi pemotretan sebuah majalah Brazil.

oleh Sylvia Puput Pandansari diperbarui 26 Des 2013, 21:00 WIB
Diterbitkan 26 Des 2013, 21:00 WIB
victoria-secret-1-131226b.jpg

Candice Swanepoel, seorang model majalah Victoria Secret yang baru saja memamerkan pakaian dalam wanita seharga USD 10 Juta atau setara dengan Rp 121 Miliar ini kembali melakukan aksi yang mengundang perhatian publik. Wanita cantik dan seksi ini rela melakukan apapun untuk menjadi sorotan publik. Candice menerima tawaran bugil dari sebuah majalah Brazil.

Laman Dailymail belum lama ini menuliskan bahwa Candice difoto tanpa mengenakan sehelai kain pun untuk menutupi keindahan tubuhnya. Wanita 25 tahun ini hanya mengenakan tutup kepala atau turban. Selebihnya Candice mengumbar tubuhnya.

Model ini berfoto dengan latar belakang kamar yang bertirai dan berseprai putih transparan. Candice duduk di atas kasur dan di antara tirai. Sambil berpose membenarkan letak turbannya, Candice menutupi payudaranya. Pasalnya, foto ini diambil dari posisi depan. Sehingga mau tak mau, semua bagian tubuh berharganya tersebut akan kelihatan jika tidak ditutup.

Selain itu, Candice juga menyilangkan kaki jenjangnya ke depan untuk menutupi miss V yang bisa saja terlihat. Dandanan Candice memang terpusat pada bagian leher ke atas, ia mengenakan anting besar dan juga make-up tebal. Versi majalah Vogue Brazil ini akan segera diperjualbelikan pada Januari 2014.

Rupanya, model berambut pirang ini memang kerap tampil vulgar. Model asal Afrika Selatan ini memang sering memamerkan lekuk-lekuk tubuhnya di antara kain-kain minimalis. Ia bahkan telah dikenal sebagai model dengan lekuk tubuh menakjubkan di Victoria Secret.

Aksi terakhirnya dalam pagelaran busana Victoria Secret, Candice menggunakan Fantasy Bra seharga miliaran. Dengan pakaian dalam yang didominasi oleh berlian warna-warni itu, Candice tampak sangat memesona. (Ppt/Ars)






Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya